Polisi Ungkap Alasan Siskaeee Langsung Pakai Jilbab Usai Ditangkap

Rabu, 08 Desember 2021 – 14:42 WIB
Wakapolda dan Kasubag Humas Polda DIY dalam konferensi pers pengungkapan kasus Siskaeee, Selasa (7/12). Foto: Humas Polres Kulon Progo.

jpnn.com, JAKARTA - Kabid Humas Polda DIY Kombes Yuliyanto buka suara terkait banyaknya protes warga terkait penampilan Siskaeee alias FCN (23), yang memakai jilbab usai ditangkap petugas.

Menurut Yuliyanto, jilbab itu milik Siskaeee dan bukan dari kepolisian.

BACA JUGA: Kombes Erdi Beber Fakta Setelah Siskaee Pengumbar Aurat Tertangkap di Bandung

“Itu milik dia jilbabnya dan dia yang mau memakai,” kata Yuliyanto kepada JPNN, Rabu (8/3).

Yuliyanto menegaskan polisi mengabulkan permintaan dari Siskaeee untuk memakai jilbab dan kepolisian tak bisa melarangnya.

BACA JUGA: Raffi Ahmad Bongkar Penghasilan Endorse Rayyanza, Wow!

“Itu adalah hak dari yang bersangkutan,” tegas Yuliyanto.

Diketahui sosok Siskaeee terus menjadi perbincangan. Setelah dia ditangkap karena mengumbar buah dada di Bandara YIA, kini Siskaeee jadi trending topic karena memakai jilbab usai ditangkap polisi.

BACA JUGA: Avian Brands Resmi Tercatat di Bursa Efek Indonesia

Bahkan, #SiskaeeeBukanMuslim viral di Twitter. Ada juga informasi yang menyebut Siskaeee pernah memakai kalung salib.(cuy/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur : Yessy
Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler