jpnn.com, YOGYAKARTA - Kabid Humas Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Kombes Yuliyanto mengungkap pengakuan Siskaeee, cewek pengumbar payudara dan kemaluan di New Yogyakarta International Airport (NYIA) Kulon Progo.
Kepada polisi, Siskaeee mengaku juga melakukan aksi tak senonohnya di sejumlah lokasi di Yogyakarta.
BACA JUGA: Siskaeee jadi Tersangka, Apa Motifnya Mengumbar Aurat? Simak Kata Kombes Yuliyanto
"Pengakuan S, ada beberapa lokasi di Yogyakarta yang dijadikan tempat untuk melakukan aksinya selain yang di bandara YIA," kata Yuliyanto saat dikonfirmasi, Minggu (5/12).
BACA JUGA: Memakai Baju Tahanan, Bripda Randy Bagus Berdiri di Balik Jeruji, Lihat Ekspresinya
Kombes Yuliyanto mengatakan saat diamankan di Bandung, Siskaeee baru turun dari kereta api yang berangkat dari Stasiun Gambir, Jakarta, Sabtu (4/12) kemarin.
"Penangkapan dilakukan bersama dengan Polwan Polrestabes Bandung," ucapnya.
BACA JUGA: Prajurit Yonif Raider Ditemukan Tewas, Kodam Udayana Kerahkan Tim Denpom
Sebelumnya, video wanita mengumbar aurat barupa payudara dan kemaluan itu viral di media sosial.
Wanita yang belakangan dikenal dengan nama Siskaeee ditangkap dan menjadi tersangka.
Namun, polisi belum memerinci informasi seputar wanita tersebut dengan dalih baru akan dirilis pada Senin 96/12) besok. (cr3/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama