Politik Moral IJ Kasimo Harus Diteladani

Sabtu, 12 November 2011 – 19:01 WIB

JAKARTA - Puluhan kader Partai Kesatuan Demokrasi Indonesia (PKDI), Sabtu (12/11) siang melakukan ziarah ke Taman Makam Pahlawan KalibataSasaran utamanya adalah makam tokoh Katholik yang juga salah satu founding fathers,  IJ Kasimo, yang baru  saja dianugerahi gelar Pahlawan Nasional.

Bersama Ketua Umum PKDI, Maria Anna, ikut pula bersama rombongan sejumlah tokoh nasional

BACA JUGA: Atasi Krisis Multidimensi dengan Patriotisme

Di antaranya seperti Harry Tjan Silalahi, Cosmas Batubara, Chris Siner Key Timu, dan J Kristiadi
Selain itu, ada pula pengurus ormas seperti ISKA, Forkoma PMKRI, WKRI, Pemuda Katolik, dan PMKRI.

"Perjuangan politik almahrum bapak IJ Kasimo ini menjadi  simbol dari keteladanan politik bermoral, berintegritas dan berkomitmen tinggi untuk kepentingan negara-bangsa dan kesejahteraan rakyat," ujar Maria Anna

BACA JUGA: Horee...Komodo Masuk 7 Keajaiban Dunia



Dengan gelar Pahlawan Nasional itu, lanjut Anna, membuktikan bahwa seluruh bangsa, negara dan pemerintah mengakui garis perjuangan politik Kasimo yang selalu menegakkan prinsip kesejahteraan rakyat adalah hukum yang tertinggi.  Selain itu, kata Anna, Kasimo juga telah mewariskan keteladanan berpolitik yang jujur, terbuka, sederhana, bersih, dengan nilai spiritualitas seorang politisi yang teguh dalam prinsip dan luwes dalam tindakan


“Sebagaimana perjuangan Kasimo, maka berpolitik memang tidak untuk mencari keuntungan pribadi, melainkan untuk mengabdi kepada rakyat, membela siapa pun yang diperlakukan secara diskriminatif, dan mengabdi kepada kepentingan umum

BACA JUGA: Voting Komodo Berakhir

Nilai-nilai itu menjadi sesuatu yang langka di negeri ini pada saat sekarang,” tandasnya.
 
Kata Anna, warisan keteladanan politik Kasimo itu mesti terus dilanjutkan generasi sekarang dan akan datangSelain ke pusara IJ Kasimo, ziarah juga dilakukan ke pusara sejumlah tokoh lain seperti LB Moerdani, Ben Mang Reng Say, K Sindhunata, dan Bambang Widjanarko(yes/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pamong Desa Mogok Pungut PBB dan Garap e-KTP


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler