jpnn.com - JAKARTA - Sidarto Danusubroto yang dikonfirmasi membenarkan perihal penunjukan dirinya sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres). Dia menyatakan sudah dihubungi pihak Sekretariat Negara.
”Saya terima undangan pelantikannya, Senin jam 11,” ujarnya saat dihubungi kemarin.
BACA JUGA: Ada Nama Hendropriyono, Diprediksi jadi Polemik Lagi
Sidarto mengungkapkan tidak mengetahui persis dalam kapasitas apa dirinya ditunjuk sebagai Wantimpres.
Yang jelas, lanjut dia, dirinya memiliki pengalaman 36 tahun sebagai polisi hingga berpangkat jenderal bintang dua, lalu berkarir sebagai politikus di DPR sejak 1999.
BACA JUGA: Soal Hukuman Mati, Ini Fatwa MUI
”Jadi, bisa saja saya mewakili unsur politik atau keamanan,” katanya.
Soal posisinya sebagai politikus PDIP dan menjabat ketua dewan kehormatan DPP, Sidarto menegaskan siap melepasnya.
BACA JUGA: Inilah Permintaan Terakhir para Terpidana Mati
Apalagi jika memang posisi Wantimpres mengharuskan lepas dari aktivitas parpol. ”Kalau aturannya seperti itu, saya akan ikut aturan,” tandasnya. (owi/c9/sof)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kelabui Wartawan, Polisi Menyeberang Lewat Dermaga Lain ke Nusakambangan
Redaktur : Tim Redaksi