Pos Lantas Diserang, Motor Polisi Dibakar di Sulsel, Pesan Sudah Disampaikan kepada Kapolri

Jumat, 14 April 2023 – 17:39 WIB
Begini kondisi pos lantas Polrestabes Makassar. Foto: Dok WAG

jpnn.com, MAKASSAR - Sebanyak dua pos lalu lintas diserang oleh orang tak dikenal (OTK) pada Jumat (14/4) dini hari.

Dua pos polisi tersebut yakni di Fly Over dan Jalan Pettarani, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

BACA JUGA: Info Terbaru Soal Kasus Aldo yang Tewas Dibantai di Dekat Pos Lantas

Akibat penyerangan itu, satu pos polisi mengalami kerusakan parah karena dibakar oleh puluhan OTK.

Bukan hanya itu, para pelaku juga sempat melempar batu ke dalam Polres Pelabuhan dan merusak mobil yang terparkir.

BACA JUGA: Aldo Tewas Dibantai di Dekat Pos Lantas, Mengerikan

Tak sampai disitu, para pelaku itu membakar motor polisi yang tengah terparkir di salah satu warkop di Makassar.

Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Komang Suartana membenarkan adanya penyerangan yang dilakukan oleh OTK.

BACA JUGA: Pos Lantas Sukomanunggal Dipenuhi Ratusan Bangkai Besi

Penyerangan ini sudah disampaikan ke Kapolri.

"Iya, benar ada perusakan dan pembakaran oleh OTK," kata Kombes Komang Suartana, Jumat (14/4) siang.

Mantan Kapolres Denpasar itu menambahkan saat ini pihaknya masih mendalami terkait kasus penyerangan yang dilakukan oleh OTK tersebut.

"Ini sementara kami dalami dan sudah kami laporkan kepada Bapak Kapolri," tambahnya.

Dia juga mengungkapkan terdapat korban akibat penyerangan yang dilakukan oleh OTK.

"Ada masyarakat yang jadi korban dan dilarikan ke rumah sakit," terang perwira polisi itu. (mcr29/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Buntut TNI vs Polri, Mobil Wakapolres Dilempar, Pos Lantas Dirusak


Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : M. Srahlin Rifaid

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler