PPP Belum Tentu Usung JK

Target 15 Persen Tercapai, Kader Internal Jadi Capres

Minggu, 08 Maret 2009 – 21:20 WIB

JAKARTA - Upaya Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Suryadharma Ali untuk membangun koalisi dengan Golkar nampaknya belum sepenuhnya diikuti gerbong lain ditubuh partai berlambang Ka'bah ituSekjen PPP Irgan Chairul Mahfiz justru menegaskan bahwa pertemuan Suryadharma Ali dengan Ketua Umum Golkar Jusuf Kalla di kantor DPP Golkar, Sabtu (7/3) kemarin bukan berarti sudah ada koalisi permanen untuk kepentingan Pilpres.

"Sesungguhnya pertemuan PPP dan Golkar belumlah merupakan kesepakatan koalisi, baru sebatas silaturahim dan komunikasi politik, sekaligus membangun komitmen bersama dalam rangka meningkatkan kepedulian terhadap persoalan kemasyarakatan dan bangsa

BACA JUGA: RI - Korea Teken MoU Energy

Jadi pertemuan tersebut bukanlah sebuah sikap final PPP,” ujar Irgan kepada JPNN melalui layanan pesan singkat, Minggu (8/3).

Irgan menegaskan, terlampau dini jiak pertemuanj PPP dengan Golkar diartikan sebagai bentuk koalisi
Meski demikian Irgan tidak menampik kedekatan antara PPP dengan Golkar

BACA JUGA: Teroris Palembang Terancam Diadili di Singapura

“Karena PPP memang punya hubungan baik  dengan Golkar maupun Jusuf Kalla secara pribadi,” urainya.

Lebih lanjut Irgan menambahkan, sikap politik PPP mengenai kesepakatan koalisi dan pencalonan serta pengusungan Calon Presiden (Capres) baru akan ditentukan setelah ada hasil Pemilu Legislatif
Setelah hasil Pemilu diketahui, lanjutnya, capres/cawapres PPP akan ditentukan dalam forum Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas).
 
“Forum Mukernas akan dihadiri oleh Majelis Pertimbangan Partai, Majelis Syariah, Majelis Pakar, Pengurus Harian DPP, DPW seluruh Indonesia dan Pimpinan Departemen/Lembaga DPP PPP

BACA JUGA: Periksa Dewan Tak Perlu Izin Mendagri

Bagi PPP penting sekali menunggu hasil Pemilu Legislatif karena ingin mengetahui secara persis seberapa besar dukungan masyarakat kepada PPP,” tandasnya.

Mengutip hasil Mukernas I di Bandung pada Mei 2007 silam, Irgan menyebutkan,  andai perolehan PPP mencapai target 15 persen maka bukan mustahil partai berlambang Ka’bah ini bakal mengusung capres/cawapres dari kader internalKarenanya hasil Pemilu juga akan menjadi dasar partai mana yang akan dijadikan mitra koalisi oleh PPP

Meski demikian Irgan tidak menampik jika PPP terus melakukan penjajagan terhadap parpol lain“Saat ini PPP terus melakukan silaturahim dan komunikasi politik kepada semua Parpol peserta Pemilu,” tukasnya.(ara)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Korea Selatan Kagum Pemberantasan Korupsi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler