jpnn.com, JAKARTA - Ketum Gerindra Prabowo Subianto bertemu dengan Ketua Dewan Pembina Golkar Aburizal Bakrie (Ical) dan Ketua Umum Airlangga Hartarto, Senin (1/5).
Menanggapi hal itu, Direktur Eksekutif Institute for Policy Studies Muhammad Tri Andika meyakini peluang Golkar bergabung dengan koalisi Gerindra dan PKB terbuka lebar.
BACA JUGA: Ajak Parpol Tinggalkan Politik Identitas, Airlangga: Lukanya Lama Sembuh
Dia mengatakan Golkar berupaya bermanuver untuk menyatukan Koalisi Indonesia Raya (Gerindra-PKB) dan Koalisi Perubahan untuk melawan PDIP.
“Sebab di kedua koalisi tersebut, ada Prabowo di KIR dan Surya Paloh di Koalisi Perubahan, yang sama sama memiliki DNA Golkar karena pernah menjadi kader Golkar,” ujar Andika saat dihubungi, Selasa (2/5).
BACA JUGA: Seruan Airlangga Tolak Politik Identitas Harus Disambut Semua Elite Parpol
Sebelum pertemuan ini, Airlangga juga menemui Ketua Dewan Pembina Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Cikeas. Dalam pertemuan tersebut disepakati bahwa pemenang Pemilu 2024 tak harus mengambil seluruhnya.
Andika menilai, koalisi Gerindra dan PKB sejauh ini tampak sangat solid. Sehingga, jika Golkar berhasil mempersatukan KIR dan Koalisi Perubahan, tujuannya untuk mengalahkan PDIP.
BACA JUGA: Airlangga Hartarto: Kita Hanya Berbeda 14 Februari, Sesudah Itu Bersama Lagi
“Semangat Golkar ingin menggalang kekuatan untuk mengalahkan PDIP, baik 1 putaran maupun 2 putaran,” tegas dia.
Seperti diberitakan sebelumnya, Prabowo bersilaturahmi ke kediaman Aburizal Bakrie yang berada di Jalan Ki Mangunsarkoro Nomor 42, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (1/5).
Prabowo datang seorang diri mengenakan kemeja cokelat dan disambut langsung oleh Aburizal Bakrie yang mengenakan kemeja biru, serta Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto yang mengenakan baju berwarna putih.
Kedatangan Prabowo ke kediaman Aburizal dalam rangka silaturahmi sekaligus makan siang bersama.
Dari video yang diterima merdeka.com, nampak Prabowo, Aburizal Bakrie, dan Airlangga Hartarto duduk satu meja. Ketiganya nampak berbincang penuh tawa seraya menikmati makan siang bersama.
Kendati demikian, Ketiganya tak membeberkan apakah ada perbincangan yang dibahas dalam pertemuan tersebut terkait dengan kerja sama antar partai politik atau tidak.
Usai berdiskusi dan makan siang Prabowo pun langsung bergegas pamit dan diantarkan pulang hingga masuk ke dalam mobil oleh Aburizal Bakrie dan Airlangga Hartarto. (dil/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif