Prabowo Resmi Diusung Kembali Ikut Pilpres 2019

Senin, 05 Desember 2016 – 10:28 WIB
Prabowo Subianto. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Organisasi pemuda Partai Gerindra, Tunas Indonesia Raya (Tidar) resmi mengusung kembali Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon presiden untuk Pilpres 2019. 

Keputusan ini disampaikan setelah sayap Partai Gerindra itu menggelar kongres di Hotel Singgasana Surabaya, 3-4 Desember. 

BACA JUGA: Jadi Garda Pariwisata, GIPI 2016-2021 Siapkan 100 Hari Kerja

"Tidak hanya mengusung dan mendukung, tapi juga memenangkan Prabowo Subianto sebagai Presiden periode menda­tang," ujar Ketua Umum Tidar, Aryo Djojohadikusumo, seperti dilansir Rakyat Merdeka, Senin (5/12).

Menurut dia, selaku sayap organisasi, sudah merupakan kewajiban untuk memenangkan calon pemimpin yang diusung partainya. 

BACA JUGA: KPK Panggil Eks Ketua Fraksi Partai Demokrat untuk Kasus e-KTP

"Pak Prabowo yang pada Pemilihan Presiden 2014 harus mengakui Joko Widodo sehingga pada 2019 kami harus lebih berusaha bekerja semaksimal mungkin mengantar dan memenangkannya," ucap anggota Komisi VII DPR tersebut.

Aryo optimistis dengan persiapan yang lebih baik akan mampu bekerja lebih dibandingkan sebelumnya. Termasuk sumber daya manusia dan kader yang dimiliki Tidar sebagai organisasi pemuda di bawah naungan Gerindra. (rakyat merdeka/rmol/jpnn)

BACA JUGA: Ada Mobilisasi Massa Bergaya Orba di Aksi 412

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ikut Bersihkan Sampah Aksi 412, Nusron Minta Jangan Tendensius


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler