Presiden Cabut Lampiran Perpres Investasi Miras, Ini Reaksi Senator Filep Wamafma

Selasa, 02 Maret 2021 – 14:48 WIB
Anggota DPD RI atau Senator Papua Barat, Filep Wamafma. Foto: Humas DPD RI

jpnn.com, JAKARTA - Senator atau anggota DPD RI dari Provinsi Papua Barat Filep Wamafma mengucapkan terima kasih kepada Presiden Jokowi yang mencabut lampiran perpres terkait izin investasi miras.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Presiden Jokowi yang telah mengambil keputusan yang cepat dan tepat dan telah mendengar aspirasi masyarakat, tokoh adat dan agama terkait investasi miras di Papua,” ucap Filep Wamafma kepada wartawan, Selasa (2/3).

BACA JUGA: Setelah Mendengar Masukan Ulama, Jokowi Cabut Perpres Miras

Filep mengaku salut pada Presiden Jokowi.

“Kami selalu mendukung Pak Presiden sampai mengakhiri masa jabatannya,” sambung Filep.

BACA JUGA: Jokowi Cabut Lampiran Perpres Miras, Bang Saleh Soroti Biro Hukum Kepresidenan

Pernyataan Filep itu merespons keputusan Presiden Jokowi yang mencabut lampiran Perpres Nomor 10 Tahun 2021 tentang Bidang Usaha Penanaman Modal ihwal izin investasi miras.

Jokowi memutuskan hal itu setelah adanya desakan dari berbagai pihak mengenai polemik perpres tersebut.

BACA JUGA: Senator Filep Desak Presiden Jokowi Segera Cabut Izin Investasi Miras di Papua

“Saya putuskan lampiran perpres terkait pembukaan investasi baru dalam industri minuman keras yang mengandung alkohol saya nyatakan dicabut," kata Jokowi dalam keterangan pers virtual, Selasa (2/3).

Jokowi mengatakan, sejumlah pihak telah memberikan masukan kepada dirinya.

Di antaranya Majelis Ulama Indonesia (MUI), Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga menilai banyak ormas, tokoh agama, dan dari pemerintah daerah yang meminta pepres tersebut dibatalkan.(fri/jpnn)


Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler