Presiden Jokowi Disarankan Buat Proposal untuk Tekan Trump

Senin, 11 Desember 2017 – 17:20 WIB
Presiden Jokowi. Foto: Fedrik Tarigan/dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA -  

jpnn.com, JAKARTA -  

BACA JUGA: Jokowi Heran Lihat Pejabat Zaman Now Masih Korupsi

jpnn.com, JAKARTA - Guru Besar Hukum Internasional Universitas Indonesia Hikmahanto Juwana mengatakan, dunia bereaksi begitu hebat pascapernyataan Presiden Amerika Serikat Donald Trump terkait perpindahan Kedubes AS dari Tel Aviv ke Jerusalem.

Perpindahan disebut untuk melaksanakan Jerusalem Embassy Act of 1995.

BACA JUGA: KPK Berikan Penghargaan ke Presiden Jokowi, Ini Sebabnya

"Karena itu untuk meredam reaksi dunia dan tidak terancamnya perdamaian dunia, maka perlu dilakukan langkah bersama masyarakat internasional," ujar Hikmahanto di Jakarta, Senin (11/12).

Menurut Hikmahanto, dalam kaitan tersebut Indonesia dapat membuat inisiatif dalam bentuk proposal untuk kemudian disetujui oleh negara-negara, terutama negara besar seperti China, Rusia, Inggris dan Prancis.

BACA JUGA: Presiden Jokowi Minta Pemulihan Pancabencana Dilakukan Cepat

"Ide ini bisa diawali saat presiden menghadiri sidang darurat OKI di Turki. Proposal yang menjadi tawaran harus disusun berdasarkan bagaimana reaksi dunia dan apa yang menjadi solusi," ucapnya.

Proposal paling tidak untuk menyelesaikan dua permasalahan utama. Yaitu, mencari cara Presiden Trump mempertimbangkan kembali keputusan yang dibuat dan upaya agar Israel menghentikan pembangunan pemukiman baru di Jerusalem.

Karena kemungkinan Israel merasa mendapat angin pascapengumuman Trump menyebut Jerusalem ibu kota Israel.

"Dalam menyusun reaksi dunia, presiden dapat meminta Kemenlu untuk meminta setiap perwakilan Indonesia di seluruh dunia memberi assesmen di masing-masing negara yang diwakili atas reaksi pengumuman Trump," katanya.

Reaksi tersebut mencakup tiga hal utama. Yaitu, bagaimana reaksi elite politik, reaksi masyarakat, terutama apakah terjadi kekerasan-kekerasan akibat bentrok antarmasyarakat dengan otoritas setempat.

Selain itu juga terkait langkah konkret terakhir apa yang akan dilakukan pemerintah di masing-masing negara untuk merespons pengumaman Presiden Trump.

"Berbagai reaksi negara ini yang kemudian diformulasikan dalam suatu model. Ini untuk menunjukkan bahwa pengumuman Trump berdampak luar biasa pada perdamaiann di suatu negara dan perdamaian dunia," pungkas Hikmahanto.(gir/jpnn)

jpnn.com, JAKARTA -  

BACA ARTIKEL LAINNYA... Istri Legislator Golkar Beramal di Desa Asal Ibunda Jokowi


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler