Presiden Lantik Gatot Nurmantyo jadi KSAD

Jumat, 25 Juli 2014 – 12:14 WIB
Kepala Staf Angkatan Darat Letjen Gatot Nurmantyo usai dilantik Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Negara, Jakarta, Jumat (25/7). Foto: Natalia Laurens/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) didampingi Wakil Presiden Boediono melantik Letnan Jenderal (Letjen) Gatot Nurmantyo sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) di Istana Negara, Jakarta, Jumat (25/7).

Letjen Gatot Nurmantyo ditunjuk sebagai KSAD menggantikan Jenderal Budiman yang memasuki persiapan pensiun, berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 36/TNI/2014 tanggal 21 Juli 2014 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Jabatan KSAD.

BACA JUGA: Pos Indonesia Berangkatkan Ribuan Pelanggan Untuk Mudik Gratis

Sebelum dilantik sebagai KSAD, Letjen Gatot Nurmantyo yang lahir di Tegal, Jawa Tengah, pada 13 Maret 1960 ini menjabat sebagai Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad).

Letjen Gatot Nurmantyo adalah lulusan Akademi Militer tahun 1982. Ia juga pernah memegang sejumlah jabatan penting di TNI, antara lain Danrindam Jaya; Danrem 061/Suryakencana (2006-2007); Kasdivif 2/Kostrad (2007-2008); Dirlat Kodiklatad (2008-2009); Gubernur Akmil (2009-2010); Pangdam V/Brawijaya (2010-2011); Komandan Kodiklat TNI AD (2011-2013); dan Pangkostrad (2013-sekarang). (flo/jpnn)

BACA JUGA: Kasus Bupati Karawang, KPK Periksa Pegawai PT TK

BACA JUGA: Menanti Pembuktian Janji Jokowi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dana Haji Hampir Kebobolan Rp 140 M


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler