jpnn.com, JAKARTA - Juru Bicara DPP Partai Rakyat Adil Makmur (PRIMA) Minaria Chrystin mendesak pemerintah segera membayarkan insentif untuk tenaga kesehatan selama pandemi covid-19.
“Pemerintah segera mencarikan solusi yang cepat dan tepat agar dapat membayarkan insentif tenaga kesehatan yang tertunggak selama pandemi covid-19,” ujar Minaria dalam keterangan pers pada Selasa (11/5).
BACA JUGA: PRIMA Dideklarasikan 1 Juni, Lukman: Harapan Baru Rakyat Indonesia di Pemilu 2024
Jubir PRIMA yang membidangi Perempuan dan Kesajahteraan Sosial ini menyampaikan hal itu setelah mendengar kabar terkait masih ada tenaga kesehatan yang belum mendapatkan insentif.
“Informasi yang saya terima sejumlah nakes belum mendapatkan insentif sejak Desember bahkan ada yang belum menerima dari bulan November 2020,” ujar Minar sapaan akrab Minaria.
BACA JUGA: Kemenkes Terbitkan Aturan Baru, Sultan Minta Insentif Nakes 2020 Segera Dibayarkan
Minaria mengingatkan tenaga kesehatan RSDC Wisma Atlet dan seluruh nakes yang ada di berbagai daerah merupakan pahlawan kemanusiaan.
“Mereka adalah ujung tombak negara dalam menghadapi virus covid-19 yang sudah lebih satu tahun menggerogoti bangsa kita,” ujar Minaria.(fri/jpnn)
BACA JUGA: Inilah Pesan MenPAN-RB untuk Ahli Waris Nakes PNS yang Meninggal Dalam Penanganan Covid-19
Redaktur & Reporter : Friederich