Prodem Dukung Blok Perubahan

Rizal Ramli: Parpol Kecil Tak Perlu Minder

Senin, 16 Maret 2009 – 09:56 WIB
CALEG PERUBAHAN- Mantan Menko Perekonomian, Rizal Ramli (2 kiri) bersama sejumlah calon anggota legislatif dari beberapa partai politik berikrar pada acara kontrak politik perubahan di Tugu Proklamasi, Jakarta, Minggu (15/3). Para caleg yang tergabung dalam blok perubahan tersebut berkomitmen untuk memperjuangankan 5 P yakni pangan, pekerjaan, pendidikan, pelayanan kesehatan, dan perumahan untuk seluruh rakyat Indonesia serta memerdekakan 80 persen rakyat yang masih hidup dalam garis kemiskinan. Foto: RAKA DENNY/JAWAPOS
JAKARTA - Munculnya blok perubahan yang dimotori Rizal Ramli menarik minat kalangan aktivisBahkan, tanpa ragu-ragu, mereka menyerukan agar masyarakat memilih parpol yang tergabung di blok perubahan.

"Apa yang dicita-citakan blok perubahan dengan Rizal Ramli sebagai capresnya, mudah-mudahan bisa menggerakkan hati masyarakat," kata Sekjen Jaringan Aktivis Pro Demokrasi (Prodem) Andrianto saat membuka Deklarasi Caleg Blok Perubahan di Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat, Minggu (15/3).

Dia menilai reformasi yang sudah bergulir lebih dari sepuluh tahun belum membuat kondisi kesejahteraan rakyat membaik

BACA JUGA: Kampanye Harus Mendidik Warga

Ada agenda reformasi sudah kembali terbajak elemen-elemen lama
"Makanya, blok perubahan ini telah memberi spirit baru bagi kami," cetusnya.

Acara yang dimulai sekitar pukul 10.30 itu dihadiri Rizal Ramli beserta puluhan caleg yang mewakili 15 parpol peserta blok perubahan

BACA JUGA: Parpol Diajak Ikrarkan Kampanye Damai

Ke-15 parpol itu adalah PPPI, PNBK, PBR, PDS, Partai Hanura, PMB, PKNU, Partai Pelopor, PPRN, PDK, Partai Kedaulatan, PKDI, PSI, Partai Merdeka, dan PPDI
Acara tersebut juga dihadiri Ketua Umum DPP PPPI Daniel Hutapea, Ketua DPP PNBK Frans Andi Lawe, dan Ketua DPP PBR Bambang Budiono.

Menghadapi ajang kampanye terbuka yang dimulai hari ini (16/3), Rizal Ramli berusaha memotivasi parpol anggota blok perubahan

BACA JUGA: Prabowo Fokus Garap Suara di Jawa

Menurut dia, meskipun partainya tergolong kecil dan baru, para caleg tak perlu merasa minder berhadapan dengan caleg dari parpol besar yang mampu pasang iklan di media massa"Parpol baru dan kecil nggak bisa pasang iklan pantas, karena memang tidak punya uangNah, parpol besar yang bisa pasang iklan gede-gede itu perlu juga dipertanyakan darimana uangnya," pancing Rizal.

Dia juga mendorong para caleg blok perubahan agar tetap menjaga kekompakanDeklarasi serupa, tutur Rizal, perlu digelar di semua ibukota provinsi dan kota-kota besar di Indonesia"Biar rakyat jelas mana blok perubahan, mana blok status quo," tandasnya.

Deklarasi yang dihadiri ratusan massa itu juga diselingi orasi dari sejumlah calegBambang Suroso, caleg DPR dari Partai Pelopor yang maju di dapil Lampung II berharap komitmen parpol anggota blok perubahan terus terjagaApalagi, bila lolos di parlemen"Kita bisa membentuk fraksi perubahan," usulnya(pri/rir)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 13 Caleg Parpol Kecil Merapat ke RR


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler