Produsen Swab Antigen Dalam Negeri Mampu Ekspor ke Mancanegara

Selasa, 07 September 2021 – 21:00 WIB
Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita (kanan) didampingi Komisaris PT Taishan Alkes Indonesia, Cahyadi Burhan (kiri) saat meresmikan ekspor perdana produk antigen dalam negeri ke Irlandia dan Thailand, di Jakarta, Selasa (7/9). Foto: dok. Taishan Alkes Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah memberikan dukungan terhadap produsen alat kesehatan lokal PT Taishan Alkes Indonesia yang membantu dalam upaya penanggulangan pandemi Covid-19.

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan selain membantu pemerintah dalam hal penyerapan tenaga kerja, produsen alkes dalam negeri juga mampu melakukan ekspansi bisnis ke luar negeri.

BACA JUGA: Mejeng di Ajang FIME, Potensi Penjualan Alkes Indonesia Wow!

"Kita sudah bisa memproduksi alat Swab Antigen hasil kerja keras anak bangsa,” kata Agus Gumiwang saat meninjau sekaligus meresmikan ekspor perdana produk antigen dalam negeri PT Taishan Alkes Indonesia ke Irlandia dan Thailand, Selasa (7/9).

Agus Gumiwang menilai ekspor yang dilakukan PT Taishan Alkes Indonesia adalah prestasi luar biasa bagi karya anak bangsa. "Artinya produknya bagus dan diterima mancanegara," ujarnya.

BACA JUGA: Impor Alkes Melonjak, PB SEMMI Curiga Ada Campur Tangan Mafia

Dia juga mengapresiasi PT Taishan Alkes Indonesia yang sudah memenuhi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) 48 persen dalam komponen-komponen produksinya.

Oleh karena itu, pemerintah berkomitmen untuk terus mendukung penuh produsen alkes dalam negeri.

BACA JUGA: LaNyalla Bangga Indonesia Ekspor Masker dan Alkes Rp 2,97 T Saat Pandemi Corona

"Pemerintah akan selalu utamakan penggunaan produk dalam negeri. Jadi, kalau sudah ada produk dalam negeri yang TKDN lebih dari 40 persen

"Jadi, kalau sudah ada produk dalam negeri yang TKDN lebih dari 40 persen, pemerintah bisa mentake-down produk luar negeri dari e-catalog. Tetapi dengan syarat produk dalam negeri bisa memenuhi kebutuhan dalam negeri,” tuturnya.

Sementara itu, Dirut PT Taishan Alkes Indonesia Eiko Sihombing mengatakan perusahaan akan melakukan ekspor perdana Indoswab Covid-19 Antigen Rapid Test Cassette ke negara Irlandia dan akan dilanjutkan dengan ekspor kedua ke negara Thailand.

Menurut Eko, produk ekspor dengan label Indoswab untuk mengharumkan nama Indonesia di mancanegara.

"Kami sengaja sengaja mendesain boks, memberikan nama, mendesain warna casing merah putih yang sangat identik dengan negara kita, Indonesia," ujarnya.

Dia mengatakan dengan diterimanya produk dalam negeri di Irlandia dan Thailand, masyarakat setempat bisa concern dan tahu atas adanya kehadiran karya anak-anak bangsa ini yang kaya akan kreativitas. (jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler