Promosikan Wisata Indonesia Garuda-BNI Gelar GATF

Jumat, 11 April 2014 – 13:01 WIB
Acara Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2014 di JCC, Senayan, Jakarta, Jumat (11/4). Foto Yessy Artada/jpnn.com

jpnn.com - JAKARTA - PT Garuda Indonesia bekerjasama dengan PT Bank Negara Indonesia (BNI) yang merupakan bank partner - kembali menggelar Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2014. Acara travel fair terbesar di Indonesia ini akan dilaksanakan selama tiga hari, 11-13 April 2014 di JCC, Senayan, Jakarta.

Acara ini dibuka secara simbolis oleh Direktur Pemasaran dan Penjualan Garuda Indonesia Erik Meijer bersama-sama Direktur Konsumer & Ritel BNI Darmadi Sutanto dengan pemotongan pita.

BACA JUGA: Rupiah Anjlok, Indeks Jeblok

GATF 2014 ini digelar untuk mendukung pemerintah dalam pengembangan pariwisata nasional, melalui penyiapan event pariwisata untuk memfasilitasi masyarakat agar mendapat informasi mengenai daerah tujuan wisata terbaik, baik domestik maupun internasional.

"Acara ini juga untuk memfasilitasi para traveler dan masyarakat untuk mendapatkan harga tiket dan paket wisata yang menarik, dengan harga terjangkau. GATF ini merupakan upaya Garuda untuk memajukan pariwisata nasional," ucap Erik.

BACA JUGA: Terminal Teluk Lamong Diuji Coba Mei 2014

Selain itu, Garuda kata Erik juga ingin memperkenalkan destinasi-destinasi baru dan layanan baru Garuda Indonesia, seperti destinasi terbaru di wilayah NTT dan Papua, serta layanan First Class dan armada baru Garuda Indonesia seperti B777-300 ER dan ATR 72-600.

Di tempat yang sama, Direktur Konsumer & Ritel BNI Darmadi Sutanto menuturkan ketertarikannya menjalin kerjasama kembali dengan Garuda setelah melihat kesuksesan GATF pada tahun-tahun sebelumnya.

BACA JUGA: Bandara Juwata akan Terapkan Intramodal Airport System

"BNI memberikan kesempatan bagi para pengguna jasa Garuda Indonesia dan pemegang kartu kredit dan debit BNI, termasuk pemegang kartu kredit Garuda BNI signature dan kartu kredit Garuda BNI platinum, untuk mewujudkan impian berwisata," terang Darmadi.

Nantinya lanjut dia, pemegang kartu BNI dapat menikmati keringanan dan kemudahan bertransaksi di GATF 2014, baik untuk perjalanan di dalam maupun luar negeri dengan harga yang kompetitif.

Pada GATF 2014 ini, selain mendapatkan harga tiket dan paket wisata yang menarik di Indonesia, para pengguna jasa juga dapat melakukan pemesanan tiket untuk perjalanan ke seluruh destinasi di Eropa, maupun Amerika yang dilayani oleh maskapai-maskapai anggota aliansi.

Di samping itu, dengan bergabungnya Garuda Indonesia menjadi member 'SkyTeam',  maka para pengguna jasa Garuda Indonesia juga akan dapat terbang lebih nyaman ke 1,064 destinasi SkyTeam di 178 negara melalui 15,723 frekuensi penerbang per hari serta dapat mengakses 564 lounges terbaik di seluruh dunia. (chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Penjualan Bank Mutiara Terhambat UU Pasar Modal


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler