jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria mengatakan, pihaknya membutuhkan dana Rp 47 miliar agar persiapan Asian Games 2018 berjalan maksimal.
"Proposalnya sudah kami siapkan dan dalam waktu dekat akan kami masukan ke pemerintah," kataTisha kepada Jawa Pos, Kamis (21/12).
BACA JUGA: Rawamangun Tidak Strategis, PB POBSI Pengin Kembali ke GBK
Menurut Tisha, nominal dalam proposal itu sudah sesuai dengan kebutuhan menjelang Asian Games 2018.
Salah satu pos yang diprediksi menyedot anggaran besar adalah akomodasi.
BACA JUGA: Persija Keberatan Regulasi 30 Pemain Semusim
Sebab, sepak bola adalah olahraga yang melibatkan banyak orang, mulai pemain hingga tim kepelatihan.
Karena itu, Tisha berharap pemerintah bersikap bijak dalam melihat kebutuhan PSSI.
BACA JUGA: Wakapolri Pimpin Kontingen Indonesia, Target 20 Emas
“Sebab, yang kami urus bukan hanya satu atau dua atlet, tapi banyak. Namun, kami tetap ikut apa kata pemerintah,” tambah Tisha.
Sementara itu, Sekretaris Kemenpora, Gatot S. Dewa Broto tidak bias menjamin pemerintah akan bisa merealisasikan semua permintaan PSSI.
"Kami akan mempelajari semua proposal yang masuk ke kami, termasuk dari PSSI. Realisasinya sesuai dengan yang mereka butuhkan secara riil. Jadi, bukan karena masalah like or dislike, tapi kami lebih porposional saja," ujar Gatot. (ben)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Wakapolri Jadi Komandan Kontingen Indonesia di Asian Games
Redaktur : Tim Redaksi