Puan Terkejut Dihadiahi CD BTS Oleh Ketua DPR Korsel

Selasa, 22 Maret 2022 – 21:00 WIB
Ketua DPR RI Puan Maharani. Ilustrasi. Foto: Humas DPR RI

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPR RI Puan Maharani dihadiahi sebuah album Map of the Soul: 7 karya Bangtan Sonyeondan (BTS), seusai dirinya bertemu Ketua Majelis Nasional Republik Korea Selatan (Korsel) Park Byeong Seug.

Puan dan Park bertemu di sela-sela agenda Inter-Parliamentary Union (IPU) ke-144 di Nusa Dua, Bali, Selasa (22/3).

BACA JUGA: Pesawat China Eastern Airlines Jatuh, Puan Maharani Ucapkan Belasungkawa di Sidang IPU

“Album BTS ini menjadi salah satu diplomasi budaya kami,” kata Park Byeong-Seug kepada Puan dalam keterangan pers yang disampaikan Setjen DPR RI, Selasa (22/3).

Puan yang mengenakan batik saat pertemuan tersebut menerima cendera mata dari Park, lalu mengucapkan syukur dalam tiga bahasa.

BACA JUGA: Prabowo Punya Elektabilitas Tinggi, Tetapi Soal Ini, Anies Juaranya

“Terima kasih, thank you, kamsahamnida,” ucap Puan kepada Park Byeong-Seug.

Mantan Menko PMK itu mengaku tidak menyangka perwakilan Korsel memberikan cendera mata berupa cakram padat.

BACA JUGA: Puan Maharani Ikut Menyiapkan Sidang Ke-144 IPU di Bali

Dirinya merasa pemberian tersebut sebagai diplomasi tepat untuk mengenalkan budaya negeri Ginseng.

“Biasanya kalau pertemuan bilateral urusannya politik-politik terus. Kalau ada tukar suvenir, itu kalau enggak plakat kantor gedung masing-masing atau buku dan lain-lain, ternyata, wah, suprise, dari Korea Selatan saya dapatnya CD BTS,” tutur dia.

Pertemuan keduanya dalam rangka hubungan bilateral Indonesia dan Korsel yang diawali sejak 1986.

Tahun lalu, Indonesia dan Korsel sudah menyepakati Plan of Action for the Implementation of the Special Strategic Partnership between the Republic of Indonesia and the Republic of Korea.

Dua tahun lalu, kedua negara juga menyepakati perjanjian Indonesia-Korea Comprehensive Economic Partnership Agreement (IK-CEPA) untuk memaksimalkan potensi ekonomi.

"Kami mengajak kesepakatan tersebut bisa bermanfaat bagi pemulihan ekonomi kedua negara,” ucap Puan.

Cucu Proklamator RI Soekarno itu mengajak Korsel terus meningkatkan kerja sama, seperti di bidang kesehatan, transformasi dan keuangan digital, serta mengatasi disrupsi pada rantai pasok global.

“Kita perlu menjajaki kesempatan untuk turut memperdalam kerja sama green economy, ketahanan lingkungan di dalam konteks perubahan iklim, ekonomi hijau, energi baru terbarukan, kesetaraan gender, dan penanganan Covid-19,” beber Puan.

Hingga kini, kata dia, angka perdagangan bilateral kedua negara positif.

Terbukti, pada 2021 naik sebesar 37,8 persen dari tahun sebelumnya.

“Kami berharap Korea bisa meningkatkan investasinya di Indonesia,” ucap Puan. (ast/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Resolusi untuk Konflik Rusia-Ukraina di IPU Bali Sesuai Semangat Perdamaian Diusung RI


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler