@PuanMaharani25 Dipastikan Akun Palsu

Minggu, 14 Desember 2014 – 21:42 WIB
@PuanMaharani25 Dipastikan Akun Palsu

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani mendadak ramai diperbincangkan netizens. Gara-garanya @PuanMaharani25 berkicau mengenai bencana tanah longsor yang menimpa Dusun Jemblong, Desa Sampang, Kecamatan Karangkobar, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.

Karena dalam tweet @PuanMaharani25 menyebut Banjarnegara di Jawa Barat, Puan pun dikecam oleh penduduk mikroblog.

BACA JUGA: Tahun Depan, KPK Buka Cabang di Sumatera

"Aduh ibu menko puan maharani jd menteri krn mamanya ternyata benar.Banjarnegara dia bilang di Jabar," kicau Chelsea FC Indonesia dengan akun ‏@Umar_Hasibuan.

JPNN.com menkonfirmasi mengenai kebenaran pemilik akun @PuanMaharani25. Dari orang terdekat Puan Maharani disebutkn bahwa akun tersebut palsu.

BACA JUGA: 2014, Terjadi 408 Kasus Kekerasan PRT

"Seingat saya akunnya itu @Puan_Maharani. Mbak Puan jarang ngetweet. @PuanMaharani25 itu palsu," kata kader PDIP tersebut saat berbincang dengan JPNN.com beberapa saat yang lalu.

Dia pun berharap agar publik tidak memercayai @PuanMaharani25 yang mengatasnamakan Puan Maharani. "Masa hanya dengan followers 607 dipercayai," katanya. (awa/jpnn)

BACA JUGA: Puan Dibully Karena Akun Palsu Tweet Banjarnegara di Jawa Barat

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ada Tren Peningkatan Kasus Kekerasan Terhadap PRT


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler