Puluhan Mahasiswa dan Dosen Terpapar Covid-19, PTM di USU Disetop

Selasa, 15 Februari 2022 – 16:58 WIB
Ilustrasi belajar daring. Foto: dok. KSDI

jpnn.com, MEDAN - Pembelajaran tatap muka (PTM) di Universitas Sumatera Utara (USU) dihentikan sementara, seusai lebih dari 50 mahasiswa, dosen, dan tenaga kependidikan terpapar Covid-19. 

Kampus USU sendiri baru menggelar perkuliahan secara tatap muka dalam kurun waktu satu minggu terakhir. 

"Di atas 50 orang," kata Rektor USU Muryanto Amin, Selasa (15/2). 

Dia mengatakan pihaknya sudah mengeluarkan surat edaran pemberhentian perkuliahan secara tatap muka.

Dengan begitu, perkuliahan akan dialihkan secara daring.

BACA JUGA: Direktur PRPHKI Sampai Ikut Berkomentar di Kasus Briptu Christy, Pelik!

Kepala Humas, Protokoler, dan Promosi USU Amalia Meutia mengatakan kebijakan menghentikan sementara PTM dilakukan untuk mengantisipasi meningkatnya kasus Covid-19 di Sumut.

"Ini salah satu upaya kami untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan kasus Covid-19 yang saat ini kembali naik," ujarnya. 

Dia menyebut perkuliahan secara daring akan dilakukan mulai Senin (14/2) hingga satu bulan ke depan.

BACA JUGA: Hendak Salat Subuh, Serma Junaedi Gulung Pencuri Sadis, Hampir Kena Tembak

Setelah itu, pihaknya akan kembali melakukan evaluasi terkait jumlah kasus Covid-19 di kampus. 

"Seluruh pembelajaran dilaksanakan secara daring untuk jangka waktu satu bulan ke depan dan akan dievaluasi secara berkala," sebutnya. (mcr22/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

BACA JUGA: 4 Siswa di Samarinda Terpapar Covid-19, Pemkot Kekeh Lanjutkan PTM

BACA ARTIKEL LAINNYA... Protes Aturan JHT, Ribuan Buruh Siap Geruduk Kantor Kemenaker dan Jamsostek


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Finta Rahyuni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler