Puluhan Mak-Mak Jadi Korban Penipuan Minyak Goreng Murah, Begini Modusnya

Minggu, 24 April 2022 – 12:14 WIB
Korban penipuan minyak goreng Herlina. Foto: deny/sumeks.co

jpnn.com, PALEMBANG - Puluhan ibu-ibu di Palembang, Sumsel, menjadi korban penipuan minyak goreng murah.

Mereka pun mendatangi SPKT Polrestabes Palembang untuk membuat laporan polisi.

BACA JUGA: Lihat Baik-Baik, Pasutri Ini sudah Ditangkap Polisi, Perbuatan Mereka Memang Keterlaluan

Salah satu korbannya adalah Herlina (50), warga Jalan Pertahanan Darat, Kelurahan 16 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU) II, Palembang.

Menurut Herlina, dia dan korban lainnya ditawarkan oleh terlapor Achirta (43) untuk berbisnis minyak goreng murah.

BACA JUGA: Pembunuh Sadis yang Menyebabkan Leher Taen Putus Terungkap, Pelaku Tak Disangka

Terlapor yang merupakan warga Permata Regensi, Kelurahan Wanasari, Kecamatan Cibitung, ini menemui korban di Jalan Pertahanan Darat, Kelurahan 16 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU) II, Palembang pada Jumat (23/4) sekitar pukul 22.00 WIB.

Saat itu, korban Herlina sedang di rumah dan ditemui terlapor Achirta. Terlapor datang dari samping kontrakan korban dan langsung mengajak puluhan korban lainnya untuk berbisnis minyak goreng. Selain itu.

BACA JUGA: Seusai Begal Payudara Gadis 19 Tahun, Bapak 3 Anak Ini Ketiban Apes, Rasain

Terlapor juga menawarkan barang sembako lainnya dengan iming-iming untung besar.

“Kami langsung percaya hingga memberikan uangnya ke Achirta dengan total uang hingga Rp 400 juta,” ujar korban Herlina saat ditemui, Sabtu (23/4).

Namun, setelah uang diberikan kepada terlapor, hingga saat ini puluhan korban belum mendapatkan kabar.

“Kami sempat menelepon dan menanyakan ke pelaku bagaimana kabar bisnisnya, tetapi tidak ada respons sama sekali. Dari situ lah saya baru sadar kalau sudah menjadi korban penipuan,” ungkap Herlina.

BACA JUGA: Inilah Tampang Pembegal Sadis Siti Badriah, Kini Kakinya Bolong Diterjang Peluru, Rasain

Laporan korban telah diterima di SPKT Polrestabes Palembang dan segera ditindaklanjuti. Puluhan korban berharap pelaku bisa cepat tertangkap.(dey/sumeks)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler