Puluhan Nelayan Pesisir di Takalar Dukung Ganjar Pranowo Jadi Presiden

Jumat, 30 September 2022 – 23:46 WIB
Komunitas Nelayan Pesisir Kabupaten Takalar mengkonsolidasi dukungan untuk Ganjar Pranowo Presiden 2024 di Desa Lakatong, Mangarabombang, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan (Sulsel) Jumat (30/9). Foto dok tim Ganjar

jpnn.com, TAKALAR - Komunitas Nelayan Pesisir Kabupaten Takalar mengkonsolidasi dukungan Ganjar Pranowo Presiden 2024 di Desa Lakatong, Mangarabombang, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan (Sulsel) Jumat (30/9).

Konsolidasi ini dilatarbelakangi komitmen Ganjar dalam memberikan rasa aman dan sejahtera bagi para nelayan.

BACA JUGA: Srikandi Ganjar Bagikan Sembako dan Solar untuk Nelayan di Bagan Deli

“Kami kembali melakukan deklarasi untuk mendukung Bapak Ganjar Pranowo menjadi Presiden 2024. Nelayan di pesisir Kabupaten Takalar yakin Bapak Ganjar adalah pemimpin terbaik untuk Indonesia ke depan,” kata Koordinator Wilayah Komunitas Nelayan Pesisir Sulsel, Fikar Gie.

Fikar mengungkapkan, komitmen tersebut dituangkan Ganjar melalui sejumlah program dan aksi nyata.

BACA JUGA: ASABRI Serahkan Santunan Kepada Keluarga Almarhum Serda

“Beliau langsung turun memperbaiki sistem pendataan surat rekomendasi nelayan supaya mengatasi kelangkaan solar dan distribusi solar ke nelayan lebih tepat sasaran,” terang Fikar.

Ganjar juga mengalokasikan bantuan Rp 60 miliar kepada masyarakat terdampak penyesuaian harga BBM bersubsidi, salah satunya nelayan.

BACA JUGA: Dukung Produk Dalam Negeri, Ganjar Instruksikan Kepala Daerah se-Jateng Pakai Aspal Buton

Pria 53 tahun itu menganggarkan bantuan Rp 4,74 miliar untuk 14.250 orang nelayan se-Jawa Tengah (Jateng).

Fikar berharap, kepedulian ini dapat diperluas hingga ke seluruh wilayah di Indonesia saat Ganjar menjadi Presiden periode 2024-2029.

Oleh karena itu, Komunitas Nelayan Pesisir berkomitmen terus menjaring dukungan nelayan untuk Ganjar Pranowo.

“Kami begitu menginginkan kepedulian-kepedulian tersebut secara nyata dengan Pak Ganjar sebagai Presiden di Indonesia. Sosok Pak Ganjar akan terus kami sosialisasikan ke seluruh nelayan yang ada di Sulawesi,” ucap Fikar.

Selain deklarasi, Komunitas Nelayan Pesisir di Kabupaten Takalar juga mengedukasi 80 nelayan melalui pelatihan bertajuk Pelatihan Safety dalam Melaut.

Edukasi tersebut meliputi penjelasan pentingnya memiliki pelampung di kapal. Kegiatan ini bertujuan meminimalisir kecelakaan kerja saat melaut.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler