Puntho Pranowo Puji Prabowo Figur Humanis, Mayor Teddy Sosok Sigap

Jumat, 27 September 2024 – 14:05 WIB
Puntho Pranowo bersama Menteri Pertahanan sekaligus Presiden Terpilih Prabowo Subianto. Foto: Dokumentasi pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Salah satu generasi muda milenial bernama Puntho Pranowo mengisahkan pengalamannya bisa foto bersama dengan Menteri Pertahanan sekaligus Presiden Terpilih Prabowo Subianto.

Punto sapaan akrab pria kelahiran Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah ini berawal saat dirinya menyaksikan Rapat Kerja Komisi I DPR RI dengan Menhan, Menlu, dan Menkum HAM di ruang rapat Komisi I DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (25/9/2024) siang.

BACA JUGA: Demokrat Nyaman Jika PDIP Gabung Koalisi Prabowo? Ini Reaksi Irwan Fecho

Seusai rapat kerja, Punto bergegas untuk menghampiri Prabowo guna berfoto dengan presiden terpilih itu sesaat sebelumnya menuju mobilnya.

“Saya senang bisa berfoto dengan Pak Prabowo. Bagi saya, Pak Prabowo itu idola saya. Beliau seorang patriotik,” ujar Punto saat bincang-bincang dengan JPNN.com di kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (27/9).

BACA JUGA: PDIP Ingatkan Prabowo Pulang ke Indonesia saat Rezim Megawati

Puntho Pranowo bersama Mayor Teddy. Foto: Dokumentasi pribadi

BACA JUGA: Kagumi Konten Aspirasi Peserta Lokas, Anggota DPR Puteri Komarudin: Kreatif!

Punto mengaku momen berfoto dengan Prabowo ibarat mimpi yang sungguh nyata.

Lebih lanjut, Alumnus Sekolah Tinggi Multi Media Training Center (MMTC) Kominfo, Yogyakarta ini merasa bangga kepada Prabowo karena masih mengingatkan nama PakDe Budiatmo Murjono Santoso.

Untuk diketahui, Budiatmo Murjono Santoso merupakan rekan atau Satu Angkatan dengan Pak Prabowo saat bertugas sebagai Pasukan Garuda 08.

Punto menuturkan tidak berselang lama setelah berfoto dengan Pak Prabowo, dirinya mendapat kiriman pesan melalui WhatsAp dan juga direct message Instagram dari temannya.

Namun, belakangan pertemuan itu viral di akun fanbase Mayor Teddy (tedsky_89) baik di akun Instagram dan TikTok serta akun X (Twitter).

Ada beragam macam tanggapan warganet setelah berfoto dengan Pak Prabowo dan kesigapan Mayor Teddy.

Lebih lanjut, Punto kembali menyampaikan rasa hormat dan terima kasihnya kepada Prabowo yang telah mempersilakannya untuk berfoto bersama.

“Saya juga berterima kasih kepada Mayor Teddy yang telah membantu saya saat hendak berfoto dengan Pak Prabowo,” ujar Punto yang merupakan putra dari pasangan Bapak Nanung Astoto dan Ibu Yohana Murwindarti.

Untuk diketahui, Nanung Astoto adalah mantan anggota DPRD Kabupaten Banyumas, Provinsi Jawa Tengah.(fri/jpnn)


Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler