Rachmad Berharap Kembali Masuk Starting Lineup

Kamis, 16 Juni 2016 – 10:44 WIB
Rachmad Hidayat. Foto: pojokjabar

jpnn.com - BANDUNG - Posisi Mitra Kukar yang di atas Persib dalam klasmen sementara ISC A tak membuat Rachmad Hidayat gentar. Gelandang Maung Bandung itu malah lebih termotivasi untuk tampil bagus pada pertandingan di Stadion GBLA akhir pekan nanti.

"Buat motivasi untuk mengalahkan mereka Sabtu nanti. Ya pasti mereka kuat, makanya mereka bisa berada di atas (posisi klasemen)," ungkap pemilik nomor punggung 17 itu di Mes Persib, Rabu (15/6).

BACA JUGA: Sriwijaya FC Ikuti Jejak Persija Cegah Tiket Keriting

Melawan tim besutan Subangkit, pemain asal Medan itu mempunyai target khusus. Ia ingin kembali bermain sebagai starter seperti pada pertandingan melawan Bhayangkara Surabaya United (BSU). 

"Selain bisa masuk line up, ya target cetak gol. Ini memecahkan telurnya yang susah, kalau sudah satu pasti ingin tambah," ujarnya.

BACA JUGA: Lawan PS TNI, Persipura Bawa 20 Pemain

Saat ini, Persib ditangani carteker Herrie Setyawan meski berbeda pelatih, Rachmad menilai siapapun pelatih yang menangani sama saja. "Aku anggap sama saja, pergantian pelatih pun tidak jadi beban. Pada masa Dejan pun aku jarang dimainkan. Jadi sama aja," pungkasnya. (pra/dil/jpnn)

BACA JUGA: Optimis, Tak Ingin Juru Kunci di Perolehan Piala PON Jabar

BACA ARTIKEL LAINNYA... MU Siap Banding Sanksi Komdis ISC


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler