Rangkul Oposisi sebagai Mendag

Minggu, 01 Februari 2009 – 07:21 WIB
WASHINGTON - Dalam hitungan hari, Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama bakal mengumumkan Menteri Perdagangan (mendag) yang baruPosisi penting yang akan sangat banyak berperan di tengah himpitan krisis finansial seperti ini

BACA JUGA: Keberanian PM Turki Mendapat Pujian Hamas dan Iran

Belakangan, media AS santer merumorkan Senator Judd Gregg sebagai kandidat kuat pengganti Carlos Gutierrez.

Jumat (30/1) waktu setempat, salah satu tokoh Republik yang paling disegani di Kongres AS itu mengonfirmasikan pencalonannya
"Saya sadar nama saya tercantum dalam daftar kandidat Menteri Perdagangan yang disusun Gedung Putih

BACA JUGA: Masuk ke Sarang Izzudin Al Qassam, Sayap Militer Hamas

Dan, saya merasa sangat terhormat disejajarkan dengan kandidat yang lain untuk mengisi posisi tersebut," tandas pria 61 tahun tersebut seperti dilansir Reuters kemarin (31/1).

Sebagai konsekuensinya, senator senior yang sudah tiga kali menjabat itu harus merelakan kursi Senat AS yang kini didudukinya
Jika politikus New Hampshire itu terpilih sebagai Menteri Perdagangan, maka posisinya di Senat akan digantikan Gubernur New Hampshire John Lynch

BACA JUGA: Masuk ke Sarang Izzudin Al Qassam, Sayap Militer Hamas

Dengan demikian, posisi Partai Demokrat di Senat AS akan semakin kokoh.

Sebagai kandidat, Gregg masih bisa menolak tawaran Obama tersebutBagi politikus Republik yang duduk di Senat, menolak posisi Menteri Perdagangan akan sangat melegakanSebab, mereka tidak perlu kehilangan hak veto dan tetap bisa menyuarakan aspirasi partai(hep/ami)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Masuk ke Sarang Izzudin Al Qassam, Sayap Militer Hamas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler