Rapat Pleno Rekapitulasi Suara Pilpres KPU Banten Dijaga Ketat

Sabtu, 19 Juli 2014 – 21:24 WIB

jpnn.com - SERANG - Rapat pleno rekapitulasi suara Pilpres 2014 KPU Provinsi Banten di Hotel Le Dian, Kota Serang, Sabtu (19/7) dijaga ketat oleh pihak kepolisian dan TNI.

Seperti dilansir Radar Banten (JPNN Grup), tamu undangan yang memasuki area rapat diperiksa menggunakan pendeteksi logam (metal detector) di lantai bawah dan di pintu masuk ruang rapat pleno.

BACA JUGA: Hina Wartawan, Ustadz Rahman Cabut Pernyataan

Tamu undangan dari unsur partai politik, KPU Kabupaten/kota, Panwaslu kabupaten/kota, saksi-saksi dari pasangan calon pasangan nomor urut 1 dan nomor urut 2, serta perwakilan parpol.

Rapat pleno juga dihadiri unsur pemerintah Pemprov Banten, Komnas HAM RI, Kepala Satpol PP Banten, BIN perwakilan Banten, Dangrup 1 Kopassus.

BACA JUGA: Temukan Enam Data Honorer K2 Bodong

Polda Banten menerjunkan sekira 700 personil yang terdiri atas 350 personil Polda Banten dan 350 personil Polres Serang.

"Kita siap amankan pengamanan supaya sidang aman dan tertib. Setelah itu, kita juga akan kawal hasil pleno ke KPU RI. Supaya hasil sidang pelno tidak ada hambatan, sabotase, atau ancaman yang dicurigai dan hal yang tidak diinginkan," jelas Karo Ops Polda Banten Kombes Pol Agus Krisdiyanto. (**)

BACA JUGA: Sunarto Tewas Ditimpa Truk Molen

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dua Kali Mangkir, Penerima Bansos akan Dijemput Paksa


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler