Ratna Sarumpaet Bikin Hoaks, Prabowo dan Amien Kena Tipu

Rabu, 03 Oktober 2018 – 17:11 WIB
Ratna Sarumpaet usai mengelar jumpa pers soal kebohongan yang dia buat. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Aktivis sosial Ratna Sarumpaet mengaku salah telah menipu masyarakat Indonesia karena menyebarkan kabar dirinya dikeroyok di Bandung, 21 September lalu.

Kabar bohong ini semakin luas setelah dia bertemu dengan elite politik seperti Amien Rais, hingga Prabowo Subianto yang menjadi calon presiden.

BACA JUGA: Ratna Sarumpaet Bohongi Pemimpin Idolanya

"Selama ini mungkin dengan suara keras saya kritik dan berbalik ke saya, kali ini saya pencipta hoaks. Mari semua mengambil pelajaran, bangsa dalam keadaan tidak baik,” kata dia di kediamannya yang ada di Jalan Kampung Melayu Kecil V, Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (3/10).

Ratna menyebutkan, dia sempat menemui Amien Rais dan menceritakan bahwa dirinya dikeroyok. Menurut Ratna, Amien begitu detail mendengar ceritanya yang ternyata bohong.

BACA JUGA: FZ dan DS Dilaporkan Atas Hoaks Pengeroyokan Ratna Sarumpaet

Sama halnya dengan Prabowo. Ketika itu, Prabowo langsung bersikap dan berjanji akan mengungkap pelaku pengeroyokan.

Ratna pun mengaku salah. “Segala sesuatu yang dihebohkan, segala sesuatu yang tidak penting mari hentikan," sambung dia. (cuy/jpnn)

BACA JUGA: Bayar Rp 90 Juta, Ratna Sarumpaet Merasa Mukanya Malah Rusak

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sambil Menangis, Ratna Sarumpaet: Maaf, Saya Telah Bohong


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler