Ratusan Korban Sinabung Ngungsi ke Langkat

Senin, 25 November 2013 – 08:15 WIB

LANGKAT - Tercatat sedikitnya 102 warga dari tiga desa yakni Desa Kebayekan, Kuta Gugung dan Kuta Rakyat Kecamatan Naman Teran, Kabupaten Karo, sejak kemarin mengungsi ke Desa Telaga Kecamatan Sei Bingai-Langkat, menyusul kian meningkatnya erupsi gunung Sinabung beberapa hari terakhir.
 
Keseluruhan warga dikumpulkan di balai desa. Pengungsi memilih desa tersebut karena jaraknya atau lokasinya lebih dekat dengan kampung asal mereka, sekaligus tidak menyulitkan jika nantinya kembali ke pemukiman asal.
 
Kabag Humas Pemkab Langkat, Rizal Gunawan Gultom, yang dikonfirmasi terkait pengungsi tersebut mengakui setelah berkoordinasi dengan pihak kecamatan, diketahui pihak Pemkab Langkat sudah memberikan perhatian kepada mereka.

 "Informasi kita terima, pengungsi tersebut masuknya kemarin. Karena sifatnya sedikit terdesak, penanggulangan bencana daerah kita (Langkat) sesuai informasi diperoleh dari pihak kecamatan sementara waktu sudah mendistribusikan makanan atau minuman," kata Gultom kepada SumutPos (Grup JPNN), Minggu (24/11).
 
Masih penjelasan Gultom, sesuai data diperoleh dari Camat Sei Bingai, M Akhyar, keseluruhan pengungsi yang dikonsentrasikan di balai desa Desa Telaga diperkirakan akan terus bertambah jumlahnya mengingat status gunung Sinabung sudah masuk klasifikasi awas.
 
"Untuk selanjutnya, kita perkirakan jumlahnya akan terus bertambah mengingat aktifitas gunung (Sinabung) kemungkinan semakin aktif. Dan saat ini, kita masih melakukan pendataan jumlah pengungsi dewasa maupun jenis kelaminnya namun utamanya kita berupaya memberikan perhatian semaksimal mungkin agar mereka merasa nyaman sebagaimana diinstruksikan pimpinan terkait bencana dialami saudara-saudara kita ini," jelas M Akhyar terpisah. (jie)

BACA JUGA: Cegah Banjir, Pemerintah Cek Tanggul Rawan Banjir

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tahanan Lapas Labuhanruku Baku Hantam


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler