Rayakan HUT Lantas, Polres Rohul Berbagi Bansos Sekaligus Sosialisai Pilkda Damai

Sabtu, 07 September 2024 – 12:04 WIB
Satlantas Polres Rohul berbagai Bansos dalam rangka HUT ke-69 Lantas. Foto: Polres Rohul.

jpnn.com, ROKAN HULU - Merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-69 Lali lintas (Lantas), Tim Satlantas Polres Rokan Hulu (Rohul) membagikan bantuan kepada masyarakat kurang mampu, sambil sosialisai Pilkada 2024 damai.

Kegiatan sosial itu dilakukan sesuai dengan arahan Kapolres Rohul, AKBP Budi Setiyono kepada jajarannya untuk melayani dan bermanfaat bagi masyarakat.

BACA JUGA: Polres Rohul Gandeng Civitas Akademika UR Ciptakan Pilkada 2024 Damai

Mengimplementasikan arahan tersebut, Satlantas Polres Rohul berinisiatif menyalurkan bantuan sosial kepada puluhan warga kurang mampu di Desa Sialang Jaya, Kecamatan Rambah.

“Kami berbagi Bansos dalam rangka HUT ke-69 Lantas. Semoga bantuan yang diberikan dapat membantu masyarakat,” kata Kasatlantas Polres Rohul, AKP Tatit Rizkyan Hanafi kepada JPNN.com Sabtu (7/9).

BACA JUGA: Jaga Kesejukan Jelang Pilkada, Polres Rohul Kumpulkan Tokoh Agama, Adat, dan Masyarakat

AKP Tatit mengimbau agar masyarakat selalu mentaati aturan berlalu lintas, karena manfaatnya adalah untuk diri sendiri.

Selain itu, dia juga mengajak agar mengikuti kontestasi Pilkada secara cerdas. Jangan mau terpengaruh dengan isu bohong yang dapat memecah belah.

BACA JUGA: Ikhtiar Polres Rohul Melayani Masyarakat yang Mengikuti Hajatan Demokrasi di KPUD

“Saat ini sedang berjalan tahapan Pilkada, untuk itu mari kita ciptakan suhu politik yang aman, sejuk dan damai khususnya di Desa Sialang Jaya, dan kepada masyarakat jangan terpecah belah serta terprovokasi dengan informasi hoaks,” tutur Tatit. (mcr36/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polres Rohul Rapatkan Barisan Untuk Penanggulangan Karhutla


Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler