RD Berharap Trio JEB Jadi Teror Bagi Pemain Belakang Arema

Sabtu, 03 Maret 2018 – 20:44 WIB
Manuchehr Jalilov (tengah), Esteban Vizcarra, dan Alberto Goncalves (kiri). Foto: sumeks.co/jpg

jpnn.com, SAMARINDA - Sriwijaya FC akan bertemu Arema FC di final Piala Gubernur Kaltim. Duel tim kuat ini diyakini akan berlangsung sengit.

Selain gengsi, pertemuan ini juga pertarungan harga diri Rahmad Darmawan, pelatih Sriwijaya FC ditantang mantan asistennya, Joko Susilo semasa menukangi Arema FC.

BACA JUGA: Presiden Persebaya: Tegakkan Kepala Kalian

Menurut Rahmad, Arema kini merupakan tim yang berbeda dari sebelumnya.

Kekuatan yang dimiliki Singo Edan, adalah tim yang telah lama terbentuk. Berbeda dengan Sriwijaya FC yang sebagian besar pemainnya baru bergabung, seperti Rahmad Darmawan yang musim lalu menukangi T-Team malaysia.

BACA JUGA: Kick-off Liga 1 Molor, Pengeluaran SFC Bertambah Rp 2 Miliar

“Kami bersyukur bisa sampai ke final. Tapi, pertandingan besok Arema punya recovery sedikit lebih banyak. Sudah jadi tugas kami harus memaksimalkan pemain yang dipunya untuk bisa tampil baik,” kata suami Dinda Ety itu.

Sebab, menurutnya pemain harus tampil maksimal untuk tidak mengecewakan fans di Palembang.

BACA JUGA: Rahmad Darmawan Pastikan Pembelian Bang Jali Tidak Keliru

Sehingga dengan membawa piala kemenangan pulang, akan menjadi modal yang baik menatap kompetisi yang akan dimulai sebentar lagi.

“Bobot lebih berat di final, Joko memang pernah jadi asisten saya tapi sekarang sudah berbeda. Ini simulasi kompetisi mendatang. Saya pribadi berharap pertandingan melelahkan melawan Borneo di semifinal tidak antiklimaks,” kata Rahmad.

Beruntung, pelatih berbasis militer itu kini telah percaya dengan kekuatan lini serang Sriwijaya FC yang telah menunjukkan ketajamannya. Bertemu kembali dengan Arema, setelah sebelumnya di Piala Presiden lalu, RD – sapaan akrabnya – kini lebih percaya diri.

Trio JEB (Jalilov, Esteban Vizcarra dan Beto Goncalves) diharapkan bisa menjadi teror tersendiri bagi barisan pemain belakang Arema FC.

Sebab secara statistik, Rahmad menyebut ada peningkatan yang signifikan dari sisi penyelesaian peluang.

“Kita membaca hasil yang positif dan peningkatan dari turnamen sebelumnya. Tapi ini semua masih dalam proses, sehingga kami berharap akan ada peningkatan lagi ke depan. Terpenting adalah masalah mental dan motivasi mereka untuk cetak gol dan menangkan pertandingan,” jelas Rahmad.

Begitu pula yang diungkapkan wonderkid Sriwijaya FC, Syahrian Abimanyu. Dia yang rencananya diturunkan RD di partai puncak berharap bisa memberikan yang terbaik untuk masyarakat Sumsel.

Sebab, tiba di partai puncak sebuah turnamen bukan hal yang mudah. “Kami pemain siap untuk pertandingan besok (hari ini, red). Setelah melalui pertandingan yang menegangkan di semifinal, tim sekarang lebih semangat lagi,” ungkapnya.

Siapapun dari juara turnamen ini akan menjadi juara baru di edisi kedua yang digelar penyelenggara. Tim juara akan mendapat hadian Rp 1 miliar.

Sedangkan peringkat kedua akan memperoleh uang hadiah sebesar Rp 750 juta. Berturut-turut peringkat ketiga dan keempat yang mempertemukan Persebaya Surabaya dan Borneo FC akan mendapat uang hadiah sebesar Rp 500 juta dan Rp 250 juta. Namun, disisi lain pelatih Joko Susilo yang akrab disapa Gethuk justru melihat pertandingan ini sebagai ujian.

“Sebagai pelatih yang terhitung baru, tentu ini ujian bagi saya di partai puncak menghadapi mentor saya. Bagi anak-anak, ini juga tentu ujian mental menghadapi tim sebesar Sriwijaya FC,”jelasnya.

Dia menyebut Sriwijaya FC bukan tim sembarangan.Berkaca dari kekalahan di babak delapan besar Piala Presiden lalu, Arema akan menyiapkan strategi khusus membendung kecepatan dan kolektivitas permainan lini serang tim Laskar Wong Kito. Namun lebih jauh, Gethuk berharap pertandingan nanti menjadi pertandingan yang menghibur.

“Target kita bergeser dari yang sebelumnya hanya untuk membangun tim. Banyak tuntutan dan dukungan yang meminta kita untuk menang di setiap pertandingan, termasuk final. Karena itu, saya berharap besok anak-anak bisa main baik dan menghibur,”tukasnya. (aja)

Prediksi Line Up : Sriwijaya FC (4-2-3-1) : Teja Paku Alam, Alfin Tuasalamony, Mahamadou Ndiaye, Hamka Hamzah, Novan Setya, Syahrian Abimanyu, Adam Alis, Makan Konate, Esteban Vizcarra, Manuchehr Jalilov, Alberto Goncalves.

Arema FC (3-5-2) : Kartika Ajie, Jhon alfarizi, Purwaka Yudhi, Arthur Cunha, Hendro Siswanto, Ridwan, Ahmet Atayev, Balsa Boznovic, Dedik Setiawan, Dendi Santoso, Thiago Furtosso

BACA ARTIKEL LAINNYA... Balistik Sebut Persiba Harus Benahi Tiga Pos Penting Ini


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler