MAGELANG - Kunjungan salah satu peserta konvensi calon presiden dari Partai Demokrat Dahlan Iskan ke kampanye terbuka Partai Demokrat di lapangan Kujon, Borobudur, Jawa Tengah disambut antusias, Minggu (16/3). Ribuan relawan Dahlan Iskan yang tergabung dalam Relawan Demi Indonesia menyambut kedatangan Dahlan di beberapa titik. Berbaur dengan simpatisan dan kader Demokrat, Relawan DI mengelu-elu Dahlan Iskan sebagai Capres.
Sebelum menuju ke kampanye terbuka partai Demokrat itu, kunjungan Menteri BUMN ke Kabupaten Magelang itu di awali dari senam pagi bersama ribuan relawan DI di lapangan kompleks perguruan Muhammadiyah Borobudur. Mereka mengikuti senam gaya Dahlan dengan diiringi beberapa lagu dangdut populer. Diantaranya seperti oplosan, goyang caesar, dan lainya. Sedikitnya, terdapat 6 gaya yang dipamerkan oleh Dahlan.
Selain menonjolkan berbagai goyang dangdut, senam para relawan juga dinilai oleh dewan juri. Dahlan kemudian memberikan uang penghargaan terhadap relawan DI yang goyanganya paling bagus. Mantan wartawan itu juga tak lupa bergoyang bersama istrinya Nafsiah Dahlan.
Keduanya berjoget berpadu gaya. Tak jarang kemesraan juga nampak saat keduanya asyik bergoyang. Gandengan tangan dan saling adu gaya antar keduanya pun sering dipertontonkan dihadapan peserta senam pagi.
BACA JUGA: Ini Cara Jokowi Minta Dukungan Suara di Tangerang
Ribuan massa yang mengikuti senam itu terdiri Relawan Dahlan Iskan Jateng, Jabar, Jogjakarta, Jatim, Lampung, dan massa Partai Demokrat. Keikutsertaan Relawan Dahlan Iskan ini bukan tanpa alasan. Sebab, Dahlan juga digadang-gadang partai bentukan Susilo Bambang Yudhoyono tersebut, lulus dalam konvensi pencapresan, di antara peserta konvensi Capres lainnya.
Ditempat itu pula, Dahlan Iskan mengajak para pendukungnya untuk bersiap-siap apapun hasil konvensi Partai Demokrat ke depan. Menurut Dahlan, dalam kondisi apapun, para relawan harus rela bekerja keras untuk menggolkan calon dari partai bernomor urut 7 itu.
BACA JUGA: Lawan Suap, Honorer Diintimidasi Ratusan Orang
"Kita sekarang memasuki babak baru, kita harus siap-siap. Meskipun ibarat kita naik kendaraan yang sedang mogok kita harus bekerja keras mendorongnya supaya tidak macet. Jangan sampai didorong orang lain, itu namanya tidak sopan," kata Dahlan.
Dalam kesempatan kali ini, Dahlan menegaskan kembali kesiapannya untuk diusung Partai Demokrat menjadi calon presiden (capres) 2014. Kendati partai berlambang bintang mercy itu belum mengumumkan hasil konvensi secara resmi.
"Konvensi sudah selesai. Terakhir saya ikut di Makassar dengan sambutan luar biasa. Sedangkan konvensi yang di Ambon saya tidak hadir karena pas jam kerja," ujar Dahlan.
BACA JUGA: Dahlan Iskan Sempatkan Teleconference saat di Magelang
Dahlan juga memuji para pendukungnya selama ini. Menurutnya, meski dirinya tidak pernah melakukan kampanye, para relawan telah bekerja keras. Hasilnya, di banyak survei namanya kerap duduk di peringkat pertama. "Ini bukti bahwa kampanye kalian berhasil. Hasil survei kita selalu rangking satu," imbuhnya.
Dahlan mengaku dirinya siap dicalonkan Capres melalui partai Demokrat karena berdasar hasil survey, dirinya berada di ranking pertama. Dengan demikian, dirinya rela masuk partai demokrat.
Sementara pada kesempatan kampanye terbuka di lapangan Kujon,Borobudur, acara itu dibuka langsung oleh Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Agus Hermanto. Melalui kampanye kali pertama di Magelang ini, Agus yakin dapat memenangkan partai berlambang mercy itu. Demokrat dinilai selama ini telah memberikan bukti, bukan janji- janji. “Dua periode presiden dari putra terbaik partai Demokrat sudah terbukti. Kalau partai yang lain hanya janji, tapi alau kita memberikan bukti,” katanya.
Dia pun menjelaskan bahwa bukti-bukti yang telah diraih presiden SBY tersebar disegala bidang. Diantaranya bidang pendidikan. Dimana melalui pemernitahan SBY, dana pendidikan sudah mencapai 20 persen dari dana APBN. Selain pendidikan dirinya juga sempat memamerkan keberhasilan pemerintahan SBY dalam bidang kesehatan dengan diluncurkannya program BPJS beberapa waktu lalu.
Kemudian, sambutan disambung oleh Ketua Harian DPP Partai Demokrat, Syarif Hasan. Syarif menyatakan bahwa, hampir 10 tahun SBY telah menunjukan bukti nyata dan bukan hanya janji-janji. Keberhasilan SBY mepimpin diantaranya telah mendukung usaha kecil menengah dan mikro. Kepedulian terhadap UMKM itu SBY telah mengalokasikan dana sekitar Rp 142 triliun lebih untuk pelaku usaha. “Melalui dana itu, tanda bukti terhadap rakyat Indonesia. SBY telah peduli terhadap usaha mikro kecil menengah,” jelasnya.
Dipenghujung acara, istri Dewan Pembina Partai Demokrat, Ani Yudhoyono menutup acara kampanye terbuka itu dengan memberikan berbagai pernyataan. Beberapa pernyataan yang dilontarkan diantaranya terkait ketidak hadiran SBY dalam kampanye terbuka itu.
Ani mengatakan bahwa sebenarnya SBY ingin datang ke Magelang. Namun, hingga kemarin orang nomor satu di Indonesia itu masih berada di Pekanbaru, Riau untuk memimpin penanggulangan bencana asap dan kebakaran ladang. ”Beliau mengirim pesan, mari kita saksikan pesan Bapak SBY lewat video,” tutur perempuan asli Magelang itu.
Lewat video teleconference, SBY meminta maaf kepada masyarakat karena tidak bisa hadir di tengah-tengah mereka. Ia tidak bisa menghadiri kampanye perdana karena tengah memimpin upaya pemadaman kebakaran di Riau. ”Saudara-saudaraku masyarakat Magelang, Temanggung dan Wonosobo mohon maaf saya tidak bisa hadir, meskipun saya sangat ingin sekali. Tetapi saya masih berada di Riau untuk memimpin dan menaggulangi asap dan kebakaran ladang,” kata SBY dalam video itu.
Menurut Ani, ketidakhadiran SBY ini karena sikapnya yang dia lebih mementingkan kepentingan negara ketimbang kelompok-kelompok tertentu. ”Kepentingan negara berada di atas segala-galanya. Mari kita doakan supaya becana asap segera berhenti. Sebenarnya saya sudah mendapat telepon bahwa di Riau sudah hujan. Bapak SBY datang, hujan turun, Alhamdulillah,” ucap Ani.
Selain itu, Ani juga sempat memperkenalkan tiga dari 11 peserta konvensi pencapresan Partai Demokrat. Mereka adalah Dahlan Iskan, Endriartono Sutarto, dan Pramono Edi Wibowo. Selain menghadirkan tokh politik nasional, berbagai artis nasional pun turut memeriahkan kampanye terbuka. Di antaranya seperti Wali Band, Cici Paramida, Rio Febrian, Didi Kempot dan artis lainnya. (ady)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Gelar Kampanye , Hatta Terus Dielukan Jadi Presiden
Redaktur : Tim Redaksi