Relawan Jokowi Bersatu Bakal Ladeni BPN Prabowo di Jateng

Selasa, 11 Desember 2018 – 00:00 WIB
Relawan Jokowi Bersatu (RJB) saat menggelar konsolidasi di Temanggung, Jawa Tengah, beberapa waktu lalu. Foto: RJB for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Relawan Jokowi Bersatu (RJB) langsung pasang kuda-kuda untuk merespons rencana pemindahan markas Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subianto - Sandiaga S Uno (BPN Prabowo - Sandi) dari Jakarta ke Jawa Tengah. Elemen RJB di Jateng pun akan terus bergerak demi menjaga provinsi yang beribu kota di Semarang itu tetap menjadi lumbung suara bagi Joko Widodo yang berduet dengan KH Ma’ruf Amin.

Ketua Umum RJB Silvia D Soembarto menyatakan, pihaknya tak akan keder dengan rencana BPN Prabowo - Sandi pindah ke Jateng. “Justru RJB makin memacu daya juang untuk menambah persentase kemenangan Jokowi-Amin lebih dari 80 persen,” ujarnya melalui layanan pesan singkat, Senin (10/12).

BACA JUGA: Alasan PAN Kalsel Alihkan Dukungan ke Jokowi-Maruf Amin

Silvia menambahkan, RJB akan menggandeng partai politik dan kelompok relawan lainnya yang berada di bawah koordinasi Tim Kampanye Nasional Joko Widodo - KH Ma’ruf Amin (TKN Jokowi - Ma’ruf). Dengan demikian, katanya, barisan pendukung Jokowi - Ma’ruf tetap solid.

Menurut Silvia, RJB saat ini sudah menjangkau 35 kabupaten/kota di Jateng. Politikus Partai NasDem itu menambahkan, Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 di wilayah Jateng justru akan dinamis jika BPN Prabowo - Sandi jadi memindahkan markasnya. “Dinamika politik Ibarat pertandingan, bila ada perlawanan dari oposisi, justru lebih menarik dan memicu adrenalin untuk memenangkan jagoannya masing-masing,” tegasnya.

BACA JUGA: PT LIB: Liga 1 2019 Bakal Dimulai Setelah Pilpres Selesai

Sedangkan pentolan RJB Jateng Dian Nusandari memastikan kesiapan mengantisipasi gerakan BPN Prabowo - Sandi. “RJB di Jateng sudah sangat siap, termasuk bergerak di seluruh kabupatan/kota di Jateng,” pungkasnya.(jpg/jpnn)

BACA JUGA: PAN Kalsel Ogah Dukung Prabowo, TKD Melapor ke Kiai Maruf

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mendadak Seorang Pria Serahkan Uang buat Sandiaga Uno


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler