Reserse Solok Pimpin Pengusutan Perkara di Rumah Irjen Ferdy Sambo

Profil Komjen Gatot Eddy

Rabu, 13 Juli 2022 – 18:06 WIB
Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono. Foto: Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Komisaris Jenderal Gatot Eddy Pramono mendapat kepercayaan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menjadi ketua tim khusus pengusut kasus tembak-menembak antara Brigadir J versus Bharada E.

Brigadir J tewas. Insiden mengerikan itu terjadi pada Jumat (8/7) pukul 17.00 WIB, di rumah pribadi Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo, Duren Tiga, Jakarta Selatan.

BACA JUGA: Kapolri Tunjuk Wakapolri Komjen Gatot Pimpin Sidang KKEP PK AKPB Brotoseno

"Saya telah membentuk tim khusus yang dipimpin Pak Wakapolri," kata Listyo di Bareskrim Polri, Selasa (12/7).

Komjen Gatot juga dipercaya memimpin Komisi Kode Etik Polri Peninjauan Kembali (KKEP PK) atas putusan etik AKBP Raden Brotoseno.

BACA JUGA: Wakapolri Resmikan Pembangunan Masjid Al-Kastoeri, Lihat Siapa Jenderal di Belakangnya

Siapa Komjen Gatot Eddy?

Gatot merupakan perwira tinggi Polri yang sejak 7 Januari 2020 menjabat Wakapolri.

Alummus Akpol 1988 itu berpengalaman di dunia reserse.

BACA JUGA: Wakapolri Komjen Gatot: Kalau Ada Polisi Cari Kesalahan, Laporkan!

Komjen Gatot lahir di Solok, Sumatera Barat pada 28 Juni 1965.

Setelah tamat Akpol Gatot merintis karier dari bawah.

Dia pernah menjadi Kapolres Blitar pada 2005, dan menjabat Sekretaris Pribadi Kapolri di era Jenderal Sutanto 2006.

Gatot menjabat Kapolres Metro Depok pada 2008. Lalu, Kapolres Metro Jakarta Selatan pada 2009.

Dua tahun kemudian, Gatot dipercaya menjadi Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya.

Kemudian, Analis Kebijakan Madya bidang Pidana Umum Badan Reserse Kriminal Polri, Analis Kebijakan Madya bidang Pengkajian Strategi Staf Operasi Polri.

Pada 2016, Gatot menjabat Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Sulawesi Selatan (Sulsel).

Setahun kemudian, Gatot dipercaya menjadi Staf Ahli Sosial Ekonomi Kapolri.

Selanjutnya, Gatot menjabat Asisten Perencanaan dan Anggaran Kapolri.

Pada 2019, Gatot menjabat Kapolda Metro Jaya menggantikan Idham Azis yang kala itu diangkat menjabat Kabareskrim.

Akhirnya, Gatot dipercaya menjabat Wakapolri menggantikan Komjen Ari Dono Sukmanto yang pensiun. 

Gatot juga meraih gelar doktor ilmu kriminologi di Universitas Indonesia pada 2015.

Dia menulis dan mempertahankan disertasinya dengan judul "Transformasi Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Menjadi Kelompok Kekerasan (Studi terhadap Kekerasan Kelompok oleh Empat Ormas di Jakarta). (cr3/jpnn)


Redaktur : Mufthia Ridwan
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler