Resmi Jadi Menteri Kelautan dan Perikanan, Trenggono Lepas Jabatan di PT Agrinas dan KKIP

Rabu, 23 Desember 2020 – 19:38 WIB
Wakil Menteri Pertahanan Sakti Wahyu Trenggono, Foto: M Fathra Nazrul Islam/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Kelautan dan Perikanan (KP) Sakti Wahyu Trenggono melepaskan jabatan sebagai Komisaris Utama (Komut) PT Agro Industri Nasional (Agrinas), setelah resmi dilantik sebagai pembantu Presiden Jokowi di kabinet Indonesia Maju. 

Trenggono mengatakan, jabatan Komut PT Agrinas akan dijabat oleh Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan).

BACA JUGA: Wahyu Sakti Trenggono Apresiasi Kabinet Susunan Jokowi

Jabatan tersebut, sebelumnya dipegang oleh Trenggono sebelum dilantik sebagai Menteri KP.

PT Agrinas ialah perusahaan yang dimiliki Yayasan Kesejahteraan Pendidikan dan Perumahan Kementerian Pertahanan. 

BACA JUGA: 5 Pasangan Mesum dan Pemandu Karaoke Diamankan, Barang Bukti Bikin Elus Dada

"Tentu Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) berikutnya yang akan menjadi Komisaris Utama di sana (PT Agro Industri Nasional). Saya sudah tidak bisa, karena itu (Komut) adalah jabatan ex officio sebagai Wamenhan," tegas Trenggono dalam keterangan resminya, Rabu (23/12).

Sementara itu, Jubir Menteri KP Doni Ismanto menambahkan, Agrinas sebagai perusahaan memiliki susunan pengurus yang terdiri dari para direksi untuk mengelola operasionalnya. 

BACA JUGA: Sekum Muhammadiyah Abdul Muti Menolak jadi Wamen, Simak Nih Alasannya

"Selama ini ada narasi seolah-olah Komut mengatur semuanya, ini adalah perusahaan yang dikelola secara profesional," ungkapnya.

Selain melepas jabatan di PT Agrinas, Doni mengatakan, Trenggono tidak lagi menjabat sebagai Sekretaris Komite Kebijakan Industri Pertahanan (KKIP).

Menurut dia, jabatan tersebut merupakan tugas yang diemban ketika menduduki posisi Wamenhan.

"Artinya, siapa saja yang menjabat sebagai Wamenhan maka otomatis akan menjabat sebagai Sekretaris KKIP. Sekarang Pak Trenggono fokus mengurus sektor kelautan agar potensi bahari bisa mengangkat kesejahteraan masyarakat," pungkasnya. (ast/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler