Resmikan Desa Wisata untuk Lokasi Melihat Merbabu-Merapi

Rabu, 31 Mei 2017 – 05:10 WIB
Gunung Merapi. Foto: Guntur Aga Tirtana/Jawa Pos/dok.JPNN.com

jpnn.com, MAGELANG - Kabupaten Magelang terus memperbanyak keberadaan Desa Wisata. Kabupaten tempat Candi Borobudur berada itu memang dikenal kaya atraksi wisata, baik alam maupun buatan manusia (man-made).

Belum lama ini, Bupati Magelang Zaenal Arifin meresmikan Desa Wisata Banyubiru di Kecamatan Dukun. Penetapan Banyubiru sebagai Desa Wisata menggunakan surat keputusan Bupati Magelang.

BACA JUGA: Hamil Sering Marah, Melahirkan Langsung Empat Bayi

Di Desa Banyubiru terdapat Gunung Gono yang menjadi spot menarik untuk menyaksikan panorama alam. Dari Gunung Gono pula pengunjung bisa melihat Gunung Merapi dan Merbabu sekaligus.

Bupati Zaenal Arifin mengatakan, seiring makin banyaknya desa wisata maka perkembangan pariwisata di Kabupaten Magelang kian maju. “Karena akan ada banyak pilihan masyarakat untuk mengunjungi lokasi wisata,” ujarnya.

BACA JUGA: Lihatlah, Video Bentrok Warga Magelang dengan Suporter PSS Sleman

Masyarakat di Banyubiru juga makin sadar wisata. Desa itu memiliki sentra usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) yang menjual berbagai macam khas kerajinan hasil karya warga setempat.

Kepala Desa Banyubiru Wintoro mengatakan, masyarakat di desanya mengembangkan Desa Wisata secara swadaya. Menurutnya, Gunung Gono memiliki beragam atraksi yang memikat wisatawan.

BACA JUGA: Magelang Rusuh! Warga Bentrok dengan Suporter PSS, Ini Fotonya

“Wisata bukit Gunung Gono akan fokus di wisata edukasi, mulai dari alam, religi, dolanan anak, gunung Merapi, situs peninggalan sejarah dan view pemandangan gunung Merapi dan Merbabu,” tuturnya.

Selain itu, masyarakat Banyubiru juga cukup kreatif dalam membangun sinergi. Ada Kelompok Sadar Wisata Desa Banyubiru yang membuat paket-paket wisata yang terintegrasi dengan UMKM warga.

“Saya berharap ke depan desa wisata ini mampu meningkatkan perekonomian masyarakat Banyubiru dan alokasi dana desa, karena ini akan dikelola di bawah BUMDes.”

Sedangkan Sekretaris Kecamatan Dukun Bambang Hermanto menambahkan, Banyubiru akan menjadi percontohan bagi desa lain di kecamatannya. Sebab, masih banyak potensi desa wisata lainnya di Kecamatan Dukun.

“Kami akan mengintregasi desa wisata di Kecamatan Dukun menjadi paket khusus wisata,” ujarnya.(vie/isk/radarkedu/jpg)

BACA ARTIKEL LAINNYA... IIPG Ajak Warga di Lokasi Bencana Makin Waspada


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler