RHB Incar Dana Kelolaan Rp 300 Miliar

Selasa, 24 Januari 2017 – 14:17 WIB
Ilustrasi. Foto: RHB

jpnn.com - jpnn.com - RHB Asset Management Indonesia meluncurkan Reksa Dana RHB TM Indo-Asia Equity Fund.

Reksa dana itu menyasar pemodal dengan horizon investasi jangka menengah dan panjang.

BACA JUGA: Setiap Bulan Muncul 1 Perusahaan Investasi Bodong

Manajemen mengklaim, reksa dana tersebut berbasis saham.

Produk itu bakal berinvestasi pada efek-efek melalui penawaran umum tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) dan Asia.

BACA JUGA: Pasarkan Reksa Dana, Mandiri Tawarkan Kemudahan

”Produk ini telah ditawarkan sejak Januari,” tutur Presiden Direktur RHB Asset Management Rima Suhaimi, Senin (23/1).

Hingga saat ini, total dana kelolaan produk itu tercatat sejumlah Rp 40 miliar. Pencapaian itu membuat manajemen optimistis produk tersebut bakal berbuah sukses.

BACA JUGA: Pengelolaan SDA Sesuai Kaidah Dunia Usaha dan Investasi

Hingga penghujung tahun ini, manajemen bertekad menggaet dana kelolaan menyentuh angka Rp 300 miliar.

”Dengan investasi Rp 1 juta, investor bisa berinvestasi dan dapat menikmati diversifikasi portofolio khususnya pada perusahaan-perusahaan asing,” tegasnya.

Menurut Rima, dana nasabah dari produk baru itu akan ditempatkan pada saham perusahaan dengan kapitalisasi besar dan menengah.

Baik berada di Indonesia maupun di Asia. Selain itu, manajemen juga akan memerhatian valuasi rendah terhadap perhitungan nilai wajar.

”Itu penting untuk membentuk portofolio investasi high conviction dan memerhatikan diversifikasi sektor, katalis, dan negara,” urai Rima. (far)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Investor Timur Tengah Jadi Bidikan Utama


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
investasi  

Terpopuler