Riau Bakal Miliki Jembatan Terpanjang di Indonesia, China Dikabarkan Turut Andil

Senin, 18 Maret 2024 – 20:02 WIB
Penjabat Gubernur Riau SF Hariyanto. Foto: Source for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Penjabat Gubernur Riau, SF Hariyanto, mengabarkan kabar gembira terkait pembangunan infrastruktur Jembatan Pulau Bengkalis ke Sungai Pakning Bukit Batu.

Hasil koordinasinya dengan calon investor BUMN China membuahkan hasil. Mereka berminat untuk membangun jembatan terpanjang di Indonesia di Riau.

BACA JUGA: Pemkot Palembang Optimistis Wisata Tower Jembatan Ampera Bisa Mendunia

Jembatan Pulau Bengkalis ke Sungai Pakning Bukit Batu ini akan membentang sepanjang 6,1 kilometer dan didesain dengan sistem buka tutup, seperti jembatan di luar negeri.

"Kita sudah mendapatkan calon investor untuk membangun jembatan sepanjang 6,1 Km. Semoga mimpi ini dapat terealisasi," ujar SF Hariyanto, Senin (18/3).

BACA JUGA: Turkish Universities Fair 2024: Jembatan Siswa Indonesia untuk Bisa Kuliah di Turki

Calon investor itu adalah BUMN China yang berpengalaman membangun infrastruktur di Indonesia. Mereka akan mengerjakan pembangunan jembatan hingga selesai.

Sebelum pembangunan dimulai, izin dari pemerintah pusat, khususnya Kemenko Perekonomian, harus didapatkan terlebih dahulu agar proyek ini menjadi Proyek Strategis Nasional (PSN).

BACA JUGA: Tingkatkan Mobilitas Warga, TNI AD dan Vertical Rescue Bangun Jembatan Gantung

Pengembangan infrastruktur ini akan melibatkan sharing program. Pemkab Bengkalis bertanggung jawab atas ruas jalan ke Bengkalis, sedangkan Pemprov Riau bertanggung jawab atas ruas jalan ke Bukit Batu. BUMN China akan membangun fisik jembatan.

"Harapannya jembatan ini dibangun secepat mungkin, tapi harus ikuti aturan yang ada. Kami upayakan izin PSN didapatkan. Pendanaan pembangunan dari investor. Saat ini mereka sedang menghitung anggarannya," jelas SF Hariyanto.

BUMN China ini bernama CSCEC, memiliki rekam jejak mentereng dalam pembangunan infrastruktur di berbagai negara, seperti:

Shanghai World Financial Center, Shanghai, Kedutaan Besar Malaysia, Beijing, Bandar Udara Internasional Baiyun Guangzhou, Nanyang Technological University, Singapura, Jembatan Rama, Bangkok, Thailand.

Kemudian Menara Federation, Moscow, Stadium Jinnah, Islamabad, Pakistan, Cairo International Conference Center, Mesir, Burj Doha, Qatar, Trump International Golf Club, Dubai, Jalan Raya Bebas Hambatan, Argentina, dan renovasi Jembatan Alexander Hamilton, New York, Amerika Serikat

“Pembangunan jembatan terpanjang di Indonesia ini diyakini akan meningkatkan konektivitas dan mendorong pertumbuhan ekonomi di Riau,” tutur SF Haryanto. (mcr36/jpnn)


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler