jpnn.com - JAKARTA - Juru Bicara Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho, menyesalkan sikap Bupati Samosir, yang belum menetapkan status siaga darurat.
Padahal, sejak Juni 2016, hingga saat ini kebakaran hutan dan lahan masih berlangsung di kawasan hutan Pusuk Buhit, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara.
BACA JUGA: Ribuan Hektar Hutan Terbakar di Sumut, 2 Warga Diduga Jadi Biang Kerok
Bahkan, kebakaran diperkirakan menjangkau hingga 2.400 hektar dan api masih terus melebar.
"Kepala BPBD Samosir sudah mengusulkan ke Bupati agar segera menetapkan status darurat. Kebakaran hutan dan lahan saat ini berada di lokasi baru di Kabupaten Samosir," ujar Sutopo dalam keterangannya, Senin (29/8).
BACA JUGA: Baru Kenal 4 Bulan, Siswi SMP Sudah 10 Kali Begituan Dengan Pacar
Karena besarnya kobaran api, BNPB kata Sutopo, akan segera memberikan bantuan helikopter water bombing untuk pemadaman dari udara.
Sebelumnya BNPB juga mengirimkan helikopter dalam penanganan kebakaran hutan dan lahan di Samosir pada Juni hingga 20 Agustus lalu. (gir/chi/jpnn)
BACA JUGA: Waduh, Udara Dumai sudah Tidak Sehat
BACA ARTIKEL LAINNYA... Suami Sakit, Istri Bahenol Malah Jalankan Aktivitas Terlarang
Redaktur : Tim Redaksi