jpnn.com, MEDAN - Wali Kota Medan Bobby Nasution meminta Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatera II segera melakukan normalisasi Sungai Deli, terutama kawasan Medan bagian utara.
Permintaan tu disampaikan Bobby Nasution setelah ribuan rumah warganya di Medan Labuhan terendam banjir akibat luapan Sungai Deli.
BACA JUGA: Bobby Nasution Marah, Sebut soal Orang Titipan, Buang Saja
"Ribuan rumah di Medan Labuhan terendam banjir akibat luapan Sungai Deli yang tidak mampu menampung debit air ketika hujan deras turun," ujar Bobby di Medan pada Senin (28/2).
Akibat banjir itu, ribuan warga terpaksa dievakuasi ke pengungsian yang jauh dari luapan sungai di Medan Labuhan.
BACA JUGA: LMS Ditembak Anak Buah AKBP Putu Yudha Prawira, Begini Kejadiannya
Bobby menyebut luapan Sungai Deli terjadi akibat kondisi sungai yang mengalami pendangkalan lantaran sudah lama tidak dikeruk.
Dia pun mengaku sudah beberapa kali meminta kepada BWS Sumatera II agar melakukan normalisasi sungai-sungai yang melintasi Kota Medan, karena itu kewenangan instansi di bawah Kementerian PUPR itu.
BACA JUGA: Irjen Suntana Ungkap Pemicu Kemacetan di Jalur Puncak, Ternyata
"Normalisasi sungai sangat penting untuk mencegah terjadinya banjir di Kota Medan akibat luapan air sungai," ucapnya.
Sementara itu, Camat Medan Labuhan Indra Utama mengungkap ada tiga kelurahan yang terendam banjir akibat luapan Sungai Deli, yakni Besar, Martubung, dan Pekan Labuhan.
"Dari tiga kelurahan itu ada 14 lingkungan dan 2.586 rumah, dan semuanya itu dilintasi Sungai Deli," jelasnya.
Sebelumnya, BPBD Kota Medan dan pihak kecamatan Medan Labuhan telah mengevakuasi warga dan mendirikan dapur umum pada Minggu (27/2) malam. (ant/fat/jpnn)
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam