Ridwan Kamil Berharap Suara Dharma-Kun Jika Pilgub Jakarta 2 Putaran

Kamis, 28 November 2024 – 11:17 WIB
Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Rabu (27/11). Foto: Ryana Aryadita/JPNN.com

jpnn.com - Calon Gubernur DKI Ridwan Kamil mengaku cukup terkejut dengan perolehan suara Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardana Abyoto.

Seperti diketahui, dalam hitungan cepat (quick count), suara yang diraih Dharma-Kun menembus angka 10 persen.

BACA JUGA: Tim Pemenangan Ridwan Kamil - Suswono Klaim Pilgub Jakarta 2024 Bakal 2 Putaran

Padahal hasil survei sebelumnya selalu menempatkan pasangan nomor urut 2 itu di angka 5 persen.

“Memang yang luar biasa di luar prediksi itu 02, surveinya selalu di angka 5 persen, tapi realitinya tembus 10 persen. Ini kan luar biasa,” ucap RK di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Kamis (27/11) kemarin.

BACA JUGA: Pilkada Dramatis: Paling Sial Rohidin Mersyah, Jakarta Bisa Berdarah-darah

Eks Gubernur Jawa Barat tersebut pun mengaku mengapresiasi capaian dari pasangan Dharma-Kun di Pilkada Jakarta ini.

“Jadi, hormat saya juga untuk kontestasi dari Pak Dharma dan Pak Kun yang fighter juga. Luar biasa, saya kira itu menjadi sebuah catatan,” kata dia.

BACA JUGA: Pilkada Puncak Jaya Panas: 40 Rumah Dibakar, 94 Orang Terluka

Bila nantinya Pilgub Jakarta 2024 berlangsung 2 putaran, RK berharap suara pasangan Dharma-Kun bisa lari ke dirinya.

“Kami harapkan kepada warga yang melabuhkan suara di 02 bisa kami raih, kami komunikasikan dengan cara sebaik-baiknya,” tuturnya.

Sebelumnya, RK masih yakin Pilgub Jakarta berlangsung 2 putaran. Menurut dia, sejauh ini belum ada yang bisa menembus 1 putaran atau 50 persen plus 1.

“Kami mengamati mayoritas belum ada yang tembus satu putaran atau 50 persen ya. Semua ada di margin error ya,” ujar RK.

Politikus Partai Golkar itu pun menunggu pengumuman resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta mengenai hasil pilgub tersebut.

“Selain tadi hasil hitung cepat, menunggu keputusan dari KPU untuk mengkonfirmasi ya apakah sama atau tidak atau bagaimana, tentu itu menjadi hal yang final dan formal,” tuturnya.

Adapun, berdasarkan hasil quick count dari beberapa lembaga survei, Pramono-Anung unggul di urutan pertama.

Sementara Ridwan Kamil-Suswono di urutan kedua, dan Dharma-Kun di urutan ketiga.

Dalam Hitung Cepat Litbang Kompas, Pramono-Rano mendapatkan suara 49,49 persen. Sementara RK-Suswono 40,02 persen, dan Dharma-Kun 10,5 persen.

Kemudian, dari data LSI, Pramono-Rano meraih suara 50,12 persen, RK-Suswono 39,27 persen, dan 10,6 persen

Lalu, berdasarkan lembaga survei Indikator, Pramono-Rano mendapatkan 49,85 persen, RK-Suswono 39,53 persen, dan Dharma-Kun 10,6 persen. (mcr4/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler