Ridwan Mukti Mundur dari Gubernur Bengkulu, Novanto: Serahkan ke KPK

Rabu, 21 Juni 2017 – 14:38 WIB
Ridwan Mukti saat tiba di markas KPK. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar Setya Novanto mengapresiasi langkah Gubernur Bengkulu yang juga Ketua DPD PG Bengkulu Ridwan Mukti, mundur dari dua jabatannya karena menjadi tersangka suap proyek jalan dan ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

“Saya beri apresiasi (Ridwan) yang langsung melakukan hal terbaik buat kepentingan penyidikan lebih lanjut,” kata Novanto di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (21/6).

BACA JUGA: Si Cantik Lily Istri Gubernur Bengkulu, Sudah Menikah Dua Kali

Politikus asal Nusa Tenggara Timur (NTT) ini menambahkan, Golkar tetap memberikan pendampingan untuk kader yang punya masalah berkaitan hukum. Dia berharap, pemeriksaan lancar. “Kami serahkan ke KPK, kami dukung supremasi hukum. Saya sangat mendukung apa yang dilakukan pihak hukum sekarang,” paparnya.

Dia mengatakan, pada Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) PG di Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim) beberapa waktu lalu, sudah meminta kepada kader jangan sampai terlibat korupsi, kolusi dan nepotisme karena sangat merugikan kepentingan bangsa dan negara. (boy/jpnn)

BACA JUGA: Ridwan Mukti Susul Istri ke Polda, Ruang Gubernur Langsung Disegel

BACA JUGA: Terjaring OTT KPK, Inilah Total Harta Kekayaan Gubernur Bengkulu

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gubernur Bengkulu Ditangkap, Zulhas: Janganlah Segala Sesuatu Diukur dengan Uang


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler