Riedl atau Kolev, Persija Pilih Siapa?

Sabtu, 05 Januari 2019 – 18:58 WIB
Direktur Utama Persija Jakarta Gede Widiade. Foto: jawapos

jpnn.com, JAKARTA - Persija Jakarta sudah mempertimbangkan untuk memilih satu di antara dua nama sebagai pengganti Pelatih Stefano Cugurra Teco. Direktur Utama Persija Gede Widiade memastikan, finalisasi akan dilakukan pekan depan.

"Penggantinya sudah mengerucut, finalnya 11-12 Januari," kata Gede.

BACA JUGA: Surat Alfred Riedl soal Isu Pengaturan Skor Piala AFF 2010

Dia memastikan telah melakukan pendekatan yang intensif terhadap para pengganti Teco untuk membesut skuat Macan Kemayoran.

"Saya berkeinginan untuk meminta, Alfred Riedl atau Ivan Kolev. Saya mengidolakan cara melatih mereka," terang Gede.

BACA JUGA: Beredar Rumor Teco Bakal Diganti Dari Posisi Pelatih Persija

Secara attitude melatih, menurut Gede dua nama ini cukup profesional dan apik. Mereka dinilai bisa memperlakukan pemain seperti anaknya.

"Riedl bagaimana dia merangkul, tidak ada dia kebun binatang (kata-kata cacian, red). Kolev sama saja. Saya suka cara mereka melatih. Salah satunya (di antara dua nama, red) sudah kasih offering letters," tandasnya. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Stefano Cugurra Punya Ikatan Kuat dengan Persebaya

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemain Tidak Maksimal, Pelatih Persija Salahkan Timnas


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler