Rilis Album Solo Bertajuk Cinta & Kenangan, Andrea Lee Gandeng 3 Musisi Ternama Ini

Rabu, 23 November 2022 – 17:13 WIB
Sandhy Sandoro, Andrea Lee, dan Hedi Yunus di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (23/11). Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Penyanyi Andrea Lee merilis album solonya bertajuk Cinta & Kenangan.

Bekerja sama dengan GMI Records dan KFC, album tersebut berisikan 10 lagu lawas yang diaransemen ulang.

BACA JUGA: Vitha Senang Digarap Shandy Sandoro

Andrea Lee merasa senang karena impiannya untuk merilis album solo akhirnya terwujud.

"Tentu (mimpi menjadi nyata). Menyanyi selalu menjadi passion saya dari dulu," ujar Andrea Lee di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (23/11).

BACA JUGA: Patrick Lesmana Rilis Album Instrumental Bertajuk Yabai

Mantan personel Ecoutez itu mengatakan, ada tantangan tersendiri ketika hendak membuat album solonya tersebut.

Pasalnya, lagu-lagu yang dibawakannya tersebut merupakan remake dari lagu-lagu lawas.

BACA JUGA: Rilis Album Baru, Pusakata Singgah ke Berbagai Daerah di Indonesia

"Tantangannya meremake lagu agar bisa diterima, apalagi yang hidup di era musik itu. Saya sepakat musik dibikin fresh, namun arwah lagu tidak dihilangkan. Kami pengin semua bisa bernyanyi bersama," ucap Andrea Lee.

Dalam album solonya itu, dia turut menggandeng beberapa musisi lainnya, yakni Rayen Pono untuk lagu Kulakukan Semua Untukmu.

Lalu, Andrea Lee menyanyikan lagu Jerat bersama Hedi Yunus, dan Semua Jadi Satu dengan Sandhy Sandoro.

Penyanyi 39 tahun itu lantas membeberkan alasannya turut menggandeng tiga musisi tersebut.

"Mereka memang idola saya. Ini adalah mimpi yang jadi kenyataan," kata Andrea Lee.

Peluncuran album Cinta & Kenangan diharapkan mampu mengulang kembali kenangan untuk para penikmat lagu-lagu lawas dalam kemasan baru maupun orisinal.

Adapun album Cinta & Kenangan dari Andrea Lee sudah bisa dibeli di toko-toko KFC seluruh Indonesia. (mcr7/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Rilis Album Baru, Raisa Akan Tur Keliling Indonesia


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler