Rilis Brother, Berry Fun Usung Misi Mulia

Kamis, 07 Desember 2023 – 20:48 WIB
Musisi reggae Berry Fun dan Aldo Sianturi, Country Director ONErpm di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Kamis (7/12). Foto: Dedi Yondra / JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Musisi reggae asal Manado, Berry Fun perlahan merajut asa di industri musik Indonesia.

Setelah melahirkan mini album HOME, dia kini meluncurkan sebuah single bertajuk Brother.

BACA JUGA: Berkembang Pesat, ONErpm Kini Jadi Mitra Musisi Independen

Berry Fun mengaku punya cerita panjang sebelum merilis karya terbaru tersebut.

Lagu Brother mengingatkan kembali ketika dirinya memulai karier bermusik sebagai musisi reggae.

BACA JUGA: Aldo Sianturi Resmi Bergabung dengan ONErpm

Dia mengaku tidak punya niat terjun ke industri sebagai penyanyi reggae hingga akhirnya bertemu Agung Ngurah penggerak Bali Reggae Star Festival 2019.

"Saya diperkenalkan Mas Agung, saat bantu Bali Reggae Star Festival, di sana saya bertemu banyak musisi reggae dunia," kata Berry Fun di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Kamis (7/12).

BACA JUGA: Tomy Bollin Bikin Heboh RRREC Fest 2023

"Ternyata lagu reggae itu bicara tentang hubungan kita sama sang pencipta, sesama manusia, dan sama alam," sambungnya.

Sejak saat itu, Berry Fun mulai mendengarkan banyak lagu reggae dari dalam dan luar negeri.

Dia merasa banyak mendapat referensi dari berbagai musisi, salah satunya Tony Q.

Setelah dapat referensi, pria berusia 46 tahun itu kemudian mencoba menulis lagu, hingga tercipta Brother.

"Lagu Brother itu soal hubungan saya sama Agung, soal pertemanan," imbuhnya.

Brother bukanlah lagu reggae yang sifatnya tipikal. Karya musik uptempo berdurasi 4 menit dan 6 detik itu ditulis tunggal oleh Berry Fun.

Dari segi produksi, Berry Fun mengemas lagu Brother dengan sentuhan yang futuristik, menghasilkan karya produksi reggae fusion yang turut menginkorporasikan elemen hip hop dan R&B.

Dendang bariton dirinya mengundang rasa syukur dan ceria seraya sang musisi berkumandang.

"Rangkul pundakku, kawan / Jalan lurus ke depan / Sebarkan pesan damai / Biarlah tetap seperti ini kita jalani / You're my brother from another mother / More than just a fighter," salah satu penggalan lirik Brother.

Peluncuran lagu Brother tidak hanya sebagai bukti eksistensi dari Berry Fun.

Melalui lagu tersebut, dia ingin mengajak musisi daerah, terutama Manado untuk intens berkarya dan berjejaring.

Dia punya mimpi untuk memajukan industri musik di Manado secara bersama-sama.

"Untuk jadi besar, enggak perlu ke kota besar, karyanya yang diperbesar," tambah Berry Fun.

Lagu Brother serta mini album HOME dari Berry Fun sudah bisa dinikmati di berbagai platform musik digital serta YouTube.

Dalam pendistribusian karyanya, Berry Fun dibantu oleh layanan distribusi digital, ONErpm (ONE Revolution People's Music) yang makin berkembang pesat di Indonesia.

ONErpm merupakan perusahaan musik global terdepan yang memimpin solusi bisnis musik dunia dan telah mengoperasikan 43 kantor di 5 benua.

Sejauh ini, ONErpm berkembang pesat dan telah menjadi mitra utama bagi para musisi dalam mendistribusikan karya.

ONErpm juga memaksimalkan pertumbuhan dan mencapai potensi terbesar yang didukung penuh oleh teknologi digital dan strategi perilisan yang optimal.

Ekspansi ONErpm di Indonesia dinakhodai oleh Aldo Sianturi sebagai Country Director.

"Kami tentu akan mendistribusikan karya Berry Fun dengan maksimal agar musisi dari daerah bisa terbantu hingga bisa dinikmati baru diapresiasi," ucap Aldo Sianturi.

Menurut Aldo Sianturi, Berry Fun menjadi salah satu musisi yang patut dapat apresiasi.

Dia menilai karya-karya Berry Fun layak didengar di tengah kekurangan pasokan lagu reggae belakangan ini.

"Enggak banyak lagu reggae akhir-akhir ini, makanya Berry Fun patut didengar," imbuh Aldo Sianturi.

 (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler