Rina Emilda Datangi KPK Demi Novel Baswedan, Dia Merasa Bangga

Kamis, 30 September 2021 – 19:08 WIB
Sebanyak 57 pegawai KPK yang tidak lolos TWK di Gedung ACLC KPK, Jakarta, Kamis (30/9/2021). (ANTARA/Benardy Ferdiansyah)

jpnn.com, JAKARTA - Istri Novel Baswedan, Rina Emilda muncul di Gedung KPK lama, Jalan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan pada Kamis (30/9).

Rina Emilda sengaja datang ke gedung itu untuk menghadiri acara perpisahan 57 eks pegawai KPK yang dipecat gegara dianggap tak lulus tes wawasan kebangsaan (TWK).

BACA JUGA: Novel Baswedan Melambaikan Tangan ke Arah Gedung KPK, Ada Air Mata Perpisahan

Pada kesempatan itu, Rina mengungkapkan rasa bangganya terhadap Novel Baswedan, suaminya itu.

"Saya menjemput dengan bangga karena tidak ada kode etik yang dilanggar," kata Rina Emilda di Kantor Dewan Pengawas (Dewas) KPK, Jakarta Selatan.

BACA JUGA: Tanggapi Langkah Kapolri, ART Ingat Kasus Penyidik KPK Diserang Oknum Polisi

Perempuan berhijab itu menyatakan bukan hanya menjemput suaminya Novel Baswedan untuk terakhir kali bekerja di KPK.

Namun, Rina menyatakan sebagai istri akan terus mendampingi suaminya tersebut.

BACA JUGA: Tawaran Kapolri untuk Eks Pegawai KPK Pertaruhan Harga Diri Novel Baswedan Cs

Sejak Novel menjadi polisi dahulu hingga dipecat sebagai pegawai KPK per hari ini, Rina setia mendampingi Novel Baswedan.

Di samping itu, Rina juga melihat tes wawasan kebangsaan (TWK) sebagai alat yang dipakai untuk menyingkirkan Novel dan teman-temannya.

"Ada kesengajaan untuk menyingkirkan suami saya. Dan saya akan terus mendukung perjuangan di luar Gedung KPK ini," tandas Rina Emilda. (tan/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler