Rizal Ramli: Sudirman vs Setya Novanto = SINETRON ANTARGENG

Rabu, 18 November 2015 – 12:09 WIB
Ilustrasi. dok/INDOPOS-JPNN

Sudirman Said. Foto: dok/JPNN.com

BACA JUGA: Permintaan Maaf Menteri Jonan ke Rusdi Kirana Kok Pakai Perantara

Setya Novanto. Foto: dok/JPNN.com

BACA JUGA: Siapa Biang Kerok Kegagalan Honorer K2 Jadi CPNS?

JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli enggan ikut campur terlalu jauh terkait kisruh yang tengah digulirkan oleh Menteri ESDM Sudirman Said. Mantan direktur utama PT Pindad itu kini tengah berseteru dengan Ketua DPR Setya Novanto.  

Sudirman menuding salah seorang politikus partai Golkar itu mencatut nama Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla untuk meminta jatah saham PT Freeport Indonesia. Lalu apa tanggapan Rizal?

BACA JUGA: Anak Buah Megawati Minta Setya Novanto Nonaktif

Rizal Ramli. Foto: dok/JPNN.com

"Anggap saja sedang melihat sinetron antargeng. Anggap aja rakyat Indonesia sedang dihibur sinetron antargeng yang kadang perang kadang berdamai," ujar Rizal di Jakarta, Rabu (18/11).

Tudingan tersebut sebelumnya tegas dibantah oleh Setya Novanto. Sebagai kepala negara dirinya tidak akan berani untuk mencatut nama presiden dan wakil presiden secara sembarangan. (chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jika Gagal, Ribuan Honorer K2 Siap Beraksi Lagi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler