jpnn.com, PARIS - Ronaldo Luis Nazario de Lima alias Ronaldo mengaku permainan Kylian Mbappe sangat mirip dengannya ketika masih aktif sebagai pesepak bola profesional.
Legenda hidup timnas Brasil ini merupakan superstar lapangan hijau di awal 2000-an.
BACA JUGA: 5 Pesepak Bola Top yang Pernah Berselisih dengan Pelatihnya
El Fenomeno -julukan Ronaldo- pernah merumput di sejumlah klub top Eropa seperti Barcelona, Inter Milan, Real Madrid, dan AC Milan.
Pemain yang memenangi dua gelar Piala Dunia ini menyebut Mbappe adalah pesepak bola yang memiliki banyak kesamaan dengannya.
BACA JUGA: Waduh, Jelang Laga Italia vs Lithuania, Gli Azzurri Malah Pincang
Bintang muda PSG itu sanggup mengantar Prancis mengangkat trofi Piala Dunia 2018, dan kini menjadi wajah Tim Ayam Jantan.
Ketika disinggung soal penampilan Mbappe, Ronaldo mengatakan:
BACA JUGA: Hasil Belanda vs Turki, Hattrick Depay Bikin Calhanolglu dan Kolega Tak Berdaya
"Dia (Mbappe, red) memiliki karakteristik yang mirip dengan saya. Dia memiliki kualitas yang gila serta teknik yang luar biasa dan tahu bagaimana menggunakan kecepatannya,” kata dia.
Ronaldo kagum dengan Mbappe meskipun usianya masih muda, dia sudah menunjukkan kualitasnya sebagai salah satu pesepak bola terbaik di dunia.
"Dia menyerang bek, melewati penjaga gawang, dia juga memiliki keterampilan berlari. Meskipun usianya masih muda, Mbappe telah menempuh perjalanan jauh. Saya suka dia, saya mendukungnya," tambah pria berusia 44 tahun ini.
Dengan Neymar, Lionel Messi dan Mbappe di tim yang sama, Paris Saint-Germain diperkirakan bakal melangkah jauh di Liga Champions musim ini.
Namun, Ronaldo menyarankan Mbappe agar tidak terlalu jemawa meskipun timnya dihuni banyak bintang top dunia.
Dia mengingat momennya di Real Madrid yang saat itu diisi sarat pemain elit seperti Zinedine Zidane, David Beckham, dan Luis Figo.
"Masih terlalu dini untuk memahami siapa yang akan memenangi piala (Liga Champions), gambaran mulai terbentuk di perempat final," tutur dia.
"Saya berada di Real Madrid selama hampir lima musim, di tim 'Galacticos' (bersama Zinedine Zidane, David Beckham, Luis Figo, antara lain) dan saya belum pernah memenangi Liga Champions," tambah Ronaldo.
Menurut Ronaldo, banyak faktor yang mempengaruhi sebuah tim untuk menjuarai sebuah kompetisi bergengsi.(footballitalia/mcr15/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib