Rooney Masih Dimusuhi Fans

Selasa, 26 Oktober 2010 – 09:09 WIB

WAYNE Rooney telah memutuskan bertahan di Manchester United seusai memperpanjang kontrak hingga Juni 2015 pekan lalu (23/10)Tapi, fans United ternyata masih belum bisa memaafkan sikap Rooney yang sempat berencana hengkang dari Old Trafford

BACA JUGA: Pacman Masuki Fase Terakhir


 
Bukti Rooney masih dimusuhi pendukungnya sendiri tecermin ketika United menghadapi toke City di Stadion Britannia Minggu lalu (24/10)
Dalam laga yang dimenangi United 2-1 itu, fans Setan Merah -sebutan United-sama sekali tidak meneriakkan nama Rooney.
 
Padahal, di setiap laga baik home maupun away, fans United tidak pernah absen meneriakkan nama para pemain bintang yang pernah klub jawara 18 kali Liga Inggris itu

BACA JUGA: Adrian Mutu Berulah Lagi

Sebut saja George Best, Eric Cantona, hingga Cristiano Ronaldo.
 
Tapi, kapten klub sekaligus pemain senior United Gary Neville mencoba membela Rooney
Neville yang turun di babak pertama dalam laga melawan Stoke itu mengatakan apabila rekannya itu layak dimaafkan

BACA JUGA: Jadwal Siang Serie A jadi Sorotan



"Ketika pemain top kami memilih memperpanjang kontraknya bersama tim, itu merupakan nilai plusWayne (Rooney) kini telah bersama Manchester United dan tidak perlu ada yang dipermasalahkan lagi," ungkap pemain 35 tahun itu di Times of Malta.
 
"Fans kami mungkin butuh waktu untuk memaafkan sikap Wayne karena semua orang pasti pernah membuat kesalahan dalam hidupnya," tambah pemain yang mencatat penampilan ke-600 bersama United saat melawan Stoke itu.
 
Di sisi lain, sikap fans United, sepertinya, tidak diketahui Rooney yang kini tengah berlibur ke Dubai bersama istrinya, ColeenKeduanya merayakan ultah ke-25 Rooney yang diperingati Minggu lalu. 
 
Fans United disebut merupakan salah satu alasan Rooney bertahan di UnitedSebab, sehari sebelum meneken perpanjangan kontrak, striker yang akrab disapa Wazza itu mendapat teror dari 30 fans United yang mendemo rumahnya di Prestbury, Chesire(dns)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 17 Tim, Kickoff 8 Januari 2011


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler