Rossi Kritik Pembatasan Uji Coba

Senin, 05 September 2011 – 17:10 WIB
SAN MARINO- Berbagai masalah yang dihadapi Ducati tampaknya mulai teruraiIni lantaran tim itu berusaha keras menyiapkan motor yang sesuai dengan gaya raider mereka, Valentino Rossi dan Nicky Hayden

BACA JUGA: SBY Dijadwalkan Hadir di Gelora Bung Karno

Meski tidak terlalu memuaskan, berbagai perbaikan itu sudah memberikan dampak yang cukup baik, yaitu Rossi berhasil menempati posisi ke 7 dalam event MotoGP yang dihelat di San Marino, akhir pekan kemarin.

“Kami telah memahami sesuatu yang penting
Ketika Anda sedang berjuang, normal untuk mencari beberapa hal yang akan menarik Anda keluar dari kekacauan, tapi hal ini tidak ada

BACA JUGA: Lorenzo Jaga Peluang Jadi Champion

Kemajuan yang datang dari usaha mencoba untuk menemukan kepercayaan diri dengan apa yang kita miliki," kata Valentino Rossi kepada awak media seperti dilansir GPone.

Usaha keras tersebut, beber dia, dirinya sudah berhasil  memangkas sepersepuluh detik dari tikungan ke tikungan
"Untuk saat ini kita hanya bisa mencoba untuk membatasi kerusakan,” tambahnya.

Rossi menegaskan bahwa dalam sesi pemanasan sebelumnya, dirinya mendapatkan kesempatan yang sangat baik

BACA JUGA: U-23 Sparring di Hongkong

Hanya saja, pada saat balapan, Rossi mengaku sering mengalami sliding sehingga tidak bisa berkonsentrasi penuh untuk menggeber habis motornya.

"Saya memiliki awal yang baikIni terlihat pada lap pertama yang kuatSaya menyalip Spies dan kemudian saya terkunci pada DoviziosoDari sana saya tinggal bersama mereka dan Simoncelli selama 18 lapMenjelang akhir motor mulai banyak sliding, jadi saya memutuskan untuk tampil santai,” tambahnya.

Rossi juga mengkritik pembatasan sesi test di MotoGPBaginya itu tidak logisBagaimana seorang pembalap bisa mengembangkan motornya jika waktu untuk latihan sangat terbatas?

“Ini merupakan situasi absurdKami adalah satu-satunya olahraga di mana Anda tidak dapat mengujiDan itu seolah-olah Anda mengatakan kepada seorang pemain sepak bola di mana ia hanya dapat berlatih seminggu sekaliAturannya diciptakan untuk mengurangi biaya, tetapi harga sewa tidak diturunkan, dan pengendara pabrikan yang dibayar terjebak di rumah karena mereka dipaksa untuk tinggal jauhKami benar-benar membutuhkan beberapa hari lagi test,” pungkasnya.(GPone/fuz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ketika Valentino Rossi Terus Belepotan Bersama Ducati


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler