Rute Angkot Feeder LRT di Palembang Bertambah, Ini Daftarnya

Selasa, 27 September 2022 – 20:27 WIB
Walikota Palembang Harnojoyo. Foto: Diskominfo Kota Palembang

jpnn.com, PALEMBANG - Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang akan menambah rute angkutan umum kota (angkot) feeder sebagai fasilitas penghubung transportasi publik yang tidak melewati perlintasan rel Light Rail Transit (LRT) di Palembang akan ditambah.

Sebelumnya, rute angkot freeder yang aktif beroprasi sejak Juni 2022 hanya ada dua rute. Yakni ruter dari Talang Kelapa – Talang Buruk dan Asrama Haji – Sematang Borang.

BACA JUGA: Bobby Nasution Subsidi Masyarakat Pengguna Jasa Angkot di Medan, Sebegini Jumlahnya

Wali Kota (Wako) Palembang Harnojoyo mengatakan, penambahan rute angkot feeder LRT ini sebagai bentuk komitmen Pemkot Palembang untuk mewujudkan gerakan penggunaan transportasi umum di tengah

"Mulai Oktober nanti, kami akan menambah dua rute yang disiapkan Dinas Perhubungan (Dishub) Palembang secara bertahap hingga lima rute di tahun ini," kata Harno, Selasa (27/9).

BACA JUGA: Kabar Baik dari Bobby Nasution untuk Masyarakat Pengguna Jasa Angkot Medan

Salah satu rute angkot feeder yang banyak diminati warga Palembang yakni di Kawasan Pasar 16. Sehingga Pemkot harus terlebih dahulu mentertibkan jalur di bawah jembatan tersebut.

"Penertiban juga akan dilakukan karena banyak pedagang berjualan di bahu jalan. Jadi nanti Dishub dan dinas terkait yang menertibkannya (jalur angkot freeder)," ungkapnya.

Dikatakan Harno, rencana penambahan rute angkot feeder LRT ini dilakukan setelah Pemkot melakukan pertemuan dengan Balai Pengelolah Transportasi Darat (BPTS) Wilayah VII Sumsel bersama Kepala Balai Pengelolah Kereta Api Ringan Sumsel.

"Angkot freeder ini terhubung dengan LRT, masyarakat yang jauh dari stasiun LRT bisa terhubung dengan angkot fredeer," ujarnya.

Lanjutnya, penambahan rute perjalanan transportasi dengan fasilitas pendingin ruangan atau air conditioner (AC) itu masih bisa dinikmati masyarakat Kota Palembang secata gratis.

"Angkot feeder LRT ini masih bisa dinikmati secara gratis hingga akhir Desember nanti," jelasnya.

Berikut 5 rute angkot freeder LRT yang direncanakan segera operasional mulai Oktober 2022.

1. Rute halte RSUD Siti Fatimah - Sukabangun II.

2. Rute Tegal Binangun - OPI Mall rute komplek OPI - Stasiun DJKA.

3. Rute Perum Talang Betutu - Simpang Kades - ST. LRT Asrama Haji.

4.Circle LINE (usulan awal): titik awal  di Museum Tekstil.

5.Circle LINE (usulan Dishub): titik awal di halte integritasi bawah Ampera. (mcr35/jpnn)


Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Cuci Hati

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler