jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mendorong mahasiswa menjadi agen kebangkitan sektor ekonomi kreatif di Indonesia.
Dalam webinar YES Goes to Campus yang diselenggarakan IAIN Syaikh Abdurahman Siddik Bangka Belitung, Sabtu (24/7/2021), Sandiaga mengatakan Covid-19 menyebabkan penurunan devisa di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif hingga 85 persen.
BACA JUGA: Bikin Malu Polri, Brigadir AN Dipecat dengan Tidak Hormat
Karena pandemi pula, ada lebih dari 500 ribu pelaku pariwisata dan 400 pelaku ekonomi kreatif kehilangan lapangan kerja.
"Oleh karena itu kita tidak hanya harus bertahan, tetapi kita juga harus mencari peluang dan jadi pemenang. Kita harus menyesuaikan diri untuk menciptakan peluang-peluang baru," kata Sandiaga.
BACA JUGA: Mbak Farida Setiap Hari Buka Warung Sayur, Ternyata Cuma Kedok Belaka
Sandiaga pun mendorong mahasiswa ikut berperan aktif menggerakkan perekonomian di masa yang akan datang.
"Mari kita berbenah diri dan meningkatkan skill karena Covid-19 ini memaksa kita untuk meningkatkan keterampilan dengan upskilling dan reskilling," kata Sandiaga.
BACA JUGA: Ketua MPR: Kembali ke Desa Adalah Alternatif Pasca-Pandemi Covid-19.
Pria yang akrab disapa Mas menteri ini juga mengatakan Kemenparekraf siap bekerja sama dengan perguruan tinggi untuk menciptakan percepatan peningkatan keterampilan salah satunya dalam menciptakan konten kreatif.
BACA JUGA: Fendy Soeryo Widodo Ditetapkan sebagai DPO, Bagi yang Melihat Tolong Lapor ke Sini
"Dengan adanya konten kreatif ini diharapkan dapat mendorong kemampuan kita untuk bertahan, berinovasi, beradaptasi, dan berkolaborasi. Saya yakin semangat kreativitas, semangat kolaborasi akan berdampak positif bagi generasi milenial," kata Sandiaga.(dkk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad